Iklan RBTV Dalam Berita

Gunakan Snapdragon 6 Gen 1, Kapan Vivo Y100i Masuk Pasar Indonesia

Gunakan Snapdragon 6 Gen 1, Kapan Vivo Y100i Masuk Pasar Indonesia

Vivo Y100i --

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Rilis baru-baru ini di Cina tetapi belum diketahui apakah Vivo Y100i Power akan menyambangi pasar global atau tidak. Harganya di Cina pun dijual 2.099 Yen atau Rp. 4,5 juta pada varian 12 GB/512 GB. Tentu terdapat perbedaan varian ‘power’ ini dengan Vivo Y100i yang rilis terlebih dahulu, tapi yang paling menonjol pada chipset Snapdragon 6 Gen 1-nya.

BACA JUGA:Beli Hp iPhone di iBox Bisa Kredit Cicilan Mulai Dari 0%, Biar Ga Penasaran Begini Caranya

Sebelum And memutuskan untuk membeli smartphone ini dan memasukkannya ke keranjang belanja online Anda pada libur nataru yang sebentar lagi habis ini, Simak dahulu ulasan berikut ini: 

Vivo Y100i Power memiliki dimensi 164,64 mm x 75,8 mm x 9,1 mm dengan bobot 199,6 gram. Smartphone ini lebih berat dibanding Vivo Y100i dengan bobot 190 gram. Vivo Y100i Power tersedia di pasar China dalam varian warna Black, White, dan Blue. Ponsel ini hanya bisa dibeli dalam satu varian RAM dan storage 12 GB/512 GB.

BACA JUGA:Sudah Setahun Rilis, HP Samsung S22 Ultra Harganya Masih Kisaran Rp11 jutaan, Apa Keunggulannya?

Pada  desain punggung, baik Vivo Y100i Power maupun Vivo Y100i sama-sama memiliki modul kamera berbentuk persegi panjang yang disusun secara vertikal. Perbedaannya, modul kamera Vivo Y100i Power selalu berwarna hitam, sedangkan modul Y100i "reguler" menyesuaikan varian warna ponsel tersebut. Modul di punggung Vivo Y100i Power memuat kamera utama 50 MP dan kamera depth 2 MP. Masih soal fotografi, kamera selfie Vivo Y100i Power memiliki resolusi 8 MP. Kamera ini ditampung dalam modul lubang alias punch hole, yang diletakkan di tengah atas layar.

BACA JUGA:Punya Fitur Arifitial Intelligence dan Tahan Air, Harga HP Samsung Galaxy A72 Cuma Dibanderol Segini

Lampu LED flash yang disematkan dalam modul kamera Vivo Y100i Power menyerupai pil, Berbeda dengan lampu LED flash Vivo Y100i berbentuk bulat. Lampu ini digunakan untuk pengambilan gambar dalam kondisi minim cahaya. Vivo Y100i Power memiliki layar IPS LCD berbentang 6,64 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.388 piksel) dan refresh rate 120 Hz. Refresh rate tinggi ini memungkinkan pengguna menjelajahi internet dan multi tasking dengan mulus alias tanpa patah-patah.

Chipset, Vivo Y100i Power diotaki oleh System-on-Chip (SoC) Snapdragon 6 Gen 1, berbeda dari Vivo Y100i "reguler" yang dibekali prosesor MediaTek Dimensity 6020. Snapdragon 6 Gen 1 diklaim memiliki spesifikasi unggul.

BACA JUGA:HP Samsung Galaxy A30s Harganya Rp2 jutaan, Punya Layar Super AMOLED

Prosesor ini dirancang dengan teknologi prosesor 4nm yang dilengkapi 4 chip inti performa dan 4 chip efisien. Chip inti performa menggunakan Cortex A78 dengan kecepatan 2,2 Ghz. Sementara untuk chip efisiensi, perangkat menggunakan Cortex A55 dengan kekuatan 1,8Ghz.

Snapdragon 6 Gen 1 juga hadir dengan arsitektur GPU Adreno dan Qualcomm AI Engine generasi 7. Teknologi tersebut memungkinkan ponsel memiliki kecerdasan yang lebih ungguh, kemampuan pembelajaran mesin yang lebih canggih, dan pengalaman bermain gim yang lebih baik.

BACA JUGA:9 Langkah Ini Mencegah Layar Touchscreen HP Anda Android Error

Performa dari Snapdragon 6 Gen 1 dari benchmark AnTuTu 10, Geek Bench 6 dan 3D Mark memiliki nilai tinggi. Skor benchmark AnTuTu 10 dari chip ini adalah 574290 dilihat dari pengujian CPU, GPU, memori, dan UX.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: