Diduga Terserang DBD, Warga Padang Pelasan Seluma Meninggal
--
Menurutnya, tim Surveilens Puskesmas Dermayu sedang melacak hasil cek darah laboratorium dari Rumah Sakit DKT Kota Bengkulu.
"Iya, tim Surveilens di Puskesmas Dermayu masih melacak positif atau tidaknya dari hasil cek darah di laboratorium Rumah Sakit DKT, karena informasinya sebelum dirawat di DKT, korban sempat dibawa ke RSUD M. Yunus karena mengeluhkan asam lambungnya," terang Septi Erdita Putri.
BACA JUGA:Mobil Dinas Pemda Empat Lawang Masuk Jurang di Jalan Liku Sembilan
Sementara itu, dari data kasus DBD di Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma, kasus DBD saat ini telah mencapai 89 kasus.
Upaya fogging dan pembagian bubuk abate oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma melalui setiap Puskesmas terus digencarkan, untuk memutus rantai perkembanganbiakan nyamuk Aedes aegypti.
BACA JUGA:KUR BRI 2024 Pinjaman Rp35 Juta Cicilan Rp 700 Ribuan, Begini Cara agar Pengajuan Cepat Cair
Kendati demikian, Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma berupaya menyerukan agar masyarakat dapat menjaga kebersihan lingkungan sekitar, dengan mengubur barang bekas yang dapat menampung air hujan, yang menjadi sumber media nyamuk Aedes aegypti bertelur.
(Hari Adiyono)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: