Iklan RBTV Dalam Berita

Dijamin Berhasil! Begini Cara Budidaya Melon agar Berbuah Besar dan Manis

Dijamin Berhasil! Begini Cara Budidaya Melon agar Berbuah Besar dan Manis

Cara budidaya Melon--ist

BACA JUGA:Redmi 12C dan POCO M5, Perbandingan Spesifikasi dan Harga Terbarunya

5. Penyiraman dan pemupukan susulan

Saat tanaman berumur nol sampai dengan umur 24 hari setelah tanam (HST), proses penyiraman dilakukan setiap pagi hari. Setelahnya penyiraman dapat dilakukan sebanyak tiga kali dalam seminggu sampai tanaman berumur 50 sampai 55 hari.

Adapun pemupukan secara berkala dilakukan setiap seminggu sekali. Larutkan pupuk sintetis sesuai dosis dengan air bersih sebanyak 250 ml, kemudian kocorkan di sekeliling tanaman.

Pemangkasan cabang diperlukan agar supaya nutrisi yang diserap oleh akar tanaman dapat dimanfaatkan secara optimal. Pada umumnya jumlah cabang yang dipelihara sampai tanaman menghasilkan buah cukup 2 cabang sekunder.

Biasanya tanaman mulai menghasilkan bunga jantan dan betina saat memasuki umur 28 sampai 35 HST.

BACA JUGA:Siapa Sangka! di Sumbar Tersimpan Harta Karun Bijih Besi 72 Juta Metrik Ton, Ini Perusahaan Penggarapnya

Pada waktu itu lakukan penyerbukan buatan dengan cara mengoleskan benang sari pada bunga jantan ke putik bunga betina yang tumbuh mulai dari ruas daun kedelapan.

Anda dapat melakukan seleksi dengan cara membuang bakal buah yang berukuran kecil dan cacat setelah bakal buah sudah seukuran telur ayam. Jumlah buah yang dipelihara sampai panen dipertahankan sebanyak 2 sampai 4 buah per tanaman.

Gantungkan bakal buah yang sehat dengan mengikat cabang pangkal buah menggunakan tali raffia. Selanjutnya, pangkas cabang tersier, kemudian sisakan 2 helai daun yang tumbuh dari batang bakal buah.

Agar buah melon yang dihasilkan memiliki kadar kemanisan yang tinggi, maka harus dilakukan pemangkasan pada pucuk daun. Dengan demikian, energi yang dihasilkan oleh tanaman akan difokuskan untuk pematangan buah.

BACA JUGA:Tabel Pinjaman Pegadaian Syariah, Pinjam Uang Rp 8 Juta Cair Tidak Pakai Bunga

6. Panen

Buah melon sudah siap untuk dipanen setelah tanaman mencapai umur 65 sampai 75 HST. Ciri-ciri buah melon yang sudah matang akan mengeluarkan aroma khasnya dan terjadi perubahan warna kulit menjadi kekuningan.

Gunakan gunting pangkas untuk memanen buah melon, sisakan dua cabang dengan panjang masing-masing kurang lebih 2,5 sampai 5 cm.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: