Iklan dempo dalam berita

Kadar Gula Tinggi? Coba Minum Rebusan Air Daun Salam, Begini Cara Menyajikannya

Kadar Gula Tinggi? Coba Minum Rebusan Air Daun Salam, Begini Cara Menyajikannya

Manfaat air rebusan daun salam untuk menurunkan kadar gula darah--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Kadar gula tinggi? Coba minum rebusan air daun salam, begini cara menyajikannya.

Daun salam tidak asing lagi dikalangan ibu-ibu sebagai bumbu penyedap masakan. Selain tersohor sebagai bumbu masakan, daun salam merupakan tanaman herbal yang dipercaya bisa mengobati sejumlah penyakit. 

Beberapa penyakit yang bisa diobati denga daun salam adalah dipercaya bisa menurunkan kadar gula darah.

BACA JUGA:Berlimpah Harta Karun Cair Ribuan Barel! Ini Potensi dan Titik Lokasi Cadangan Minyak Bumi di Riau

Lantas, apa manfaat daun salam untuk kadar gula darah? Simak artikel ini hingga akhir, untuk mengetahui manfaat daun salam dan cara menyajikannya untuk menurunkan gula darah.

Jangan heran, daun salam mengandung banyak vitamin dan mineral yang mempunyai khasiat baik untuk kesehatan. 

Daun salam kaya akan minyak asiri, tanin, dan flavonoid. Tidak hanya itu daun salam juga mengandung senyawa alkaloid.  

Hal inilah yang membuat daun salam dipercaya mampu menyembuhkan sejumlah penyakit. 

Berikut ini manfaat daun salam sebagai obat herbal untuk menurunkan kadar gula.

BACA JUGA:Tabel Angsuran Pinjaman BRI, Rp 50 Juta Cair, Syaratnya Wajib Punya Usaha yang Sudah Berjalan 6 Bulan

1. Daun salam memiliki kandungan polifenol yang bertindak sebagai antioksidan kuat. Zat ini dapat membantu proses pemulihan pengidap diabetes.

Selain itu, tanaman herbal ini juga membantu menjaga jantung tetap sehat dengan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.

Ini berkat kandungan aktif dalam tanaman yang bisa menurunkan kolesterol dan flavonoid yang bersifat antihipertensi. 

Supaya bisa mendapatkan manfaat tersebut, kamu bisa mengonsumsi 1 sampai 2 gram daun salam per hari selama 30 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: