5 Tempat Pesugihan Paling Terkenal di Jawa, Alas Purwo Banyuwangi Infonya Tempat Asli Film KKN di Desa Penari
5 Tempat Pesugihan Paling Terkenal di Jawa--
Gunung Lawu, terletak di Karanganyar, Jawa Tengah, menyimpan pesona mistis yang sangat kental. Beberapa Youtuber pendaki terkenal seperti Fiersa Besari sampai Dzawin Nur pun pernah menemui bukti nyata sisa sampah bekas ritual pengunjung.
Pada malam satu suro, banyak orang datang untuk melakukan pesugihan di Gunung Lawu.
Tidak hanya warga sekitar, bahkan pejabat negeri juga terlihat sering mengunjungi Gunung Lawu untuk melakukan ritual serupa.
BACA JUGA:Bisa Kaya 7 Turunan, di Balik Misteri Pesugihan, Ini Lokasi Pesugihan Terkenal di Tanah Jawa
4. Gunung Kemukus, Sragen
Selain itu, Gunung Kemukus, yang terletak di Sragen, Jawa Tengah, juga merupakan salah satu lokasi pesugihan yang terkenal.
Ritual di Gunung Kemukus terkenal dengan keunikanannya, di mana mereka yang menginginkan kekayaan diharuskan menjalani hubungan intim dengan lawan jenis yang bukan suami atau istrinya selama sepekan berturut-turut.
Hal ini dipercaya dapat membawa kekayaan melalui jalur yang dianggap terlarang oleh tuhan.
Ritual ini bermula dari kisah Pangeran Samudro dari Kerajaan Majapahit yang membawa kabur selir ayahnya, Nyai Ontrowulan.
Pohon Dewandaru dianggap keramat, dan ritual di Gunung Kemukus bertujuan untuk mendapatkan daun Dewandaru sebagai jimat.
BACA JUGA:Sabar, 6 Tanggal Lahir Ini Sering Dituduh Kaya karena Pesugihan
5. Alas Purwo (Banyuwangi)
Alas Purwo juga disebut-sebut sebagai pusat kerajaan gaib di Indonesia. Ia makin dapat perhatian setelah cerita KKN di Desa Penari viral dan difilmkan, pasti sudah banyak yang tahu tentang film KKN di Desa Penari, bukan?
Meskipun dianggap sebagai tempat dengan serangan mistis, Alas Purwo tetap menjadi lokasi pesugihan.
BACA JUGA:Coba Tengok Kanan Kiri, Ini 5 Tanda Orang Kaya karena Pesugihan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: