Ini Jenis Mobil Hyundai yang Terancam Tak Bisa Isi Pertalite, Penting Diperhatikan
Jenis Mobil Hyundai yang Terancam Tak Bisa Isi Pertalite--
Mulai 1 Oktober 2024, pemerintah Indonesia akan menerapkan aturan baru yang membatasi penggunaan bahan bakar bersubsidi seperti Pertalite.
Aturan ini berlaku untuk mobil dengan kapasitas mesin lebih dari 1.400 cc. Beberapa model Hyundai yang termasuk dalam kategori ini dan dilarang mengisi Pertalite adalah:
1. Hyundai Satria 2.2
2. Hyundai Palisade 2.2
3. Hyundai Santa Fe 2.2 & 2.5
4. Hyundai Stargazer
5. Hyundai Creta Mobil
6. Hyundai lainnya dengan kapasitas mesin diatas 1.400cc
Itulah mengenai daftar kendaraan mobil Hyundai yang tidak bisa isi BBM subsidi jika pembatasan berlaku 1 Oktober mendatang.
Sementara itu, buat kamu yang masih bingung dengan aturan baru pembelian bahan bakar minyak (BBM) subsidi. Jangan khawatir! bila sudah daftar dan memiliki QR Code pribadi, Anda yang memiliki kendaraan roda empat tetap bisa membeli Pertalite di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
Program Subsidi Tepat dirancang untuk mendata kendaraan yang menggunakan BBM jenis Pertalite, yang kini masuk kategori Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP).
Berdasarkan Kepmen ESDM No. 37.K/HK.02/MEM.M/2022, Pertalite (RON 90) resmi ditetapkan sebagai BBM Penugasan oleh Pemerintah.
Untuk diketahui, PT Pertamina Patra Niaga kini memperluas sistem pendataan pembelian Pertalite dengan menggunakan QR Code untuk kendaraan roda empat.
BACA JUGA:Berapa Gaji PNS Perawat di Jakarta? Yuk Intip Besarannya Lengkap dengan Tunjangan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: