Iklan dempo dalam berita

Evelyn Calisca 01 Terbalik, 11 Orang Ditemukan Meninggal Dunia

Evelyn Calisca 01 Terbalik, 11 Orang Ditemukan Meninggal Dunia

Kapal Evelyn Calisca 01 yang mengalami kecelakaan--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMKecelakaan kapal laut terjadi di Perairan Indragiri Hilir Riau pada Kamis (27/4). Kapal nahas ini, SB Evelyn Calisca 01.

 

Informasi yang dihimpun, penyebab kecelakaan karena karena menabrak Tunggul Nipah yang hanyut di perairan Sungai Tawar, Kecamatan Kateman, Kabupaten Inhil.

 

BACA JUGA:Ada Beasiswa Google Rp 37 Juta, Jika Tertarik Simak Informasi Berikut

“Adapun awal mulanya, Contact Center Bakamla RI menerima laporan adanya kecelakaan kapal penumpang dengan nama lambung SB Evelyn Calisca 01. Diketahui kapal bertolak dari Tembilahan menuju Tanjung Pinang,” kata Pranata Humas Ahli Muda Bakamla RI, Kapten Yuhanes dalam keterangan tertulisnya.

 

Sementara itu Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Pekanbaru I Nyoman Sidakarya mengatakan, hingga Jumat pagi tim SAR gabungan telah menemukan 62 korban selamat dan 11 korban meninggal dunia. Para korban tersebut sudah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Raja Musa, Kecamatan Kateman, Indragiri Hilir.

 

BACA JUGA:Tiga Shio Ini Bakal Segera Dapat Pasangan, Gak Jomblo Lagi

Berdasarkan laporan keluarga korban, jumlah penumpang speedboat Evelyn Calisca 01 adalah 74 orang. Namun I Nyoman mengatakan masih bisa berubah seiring dengan pengaduan warga.

 

BACA JUGA:Ada Misscall Nomor Luar Negeri, Sebaiknya Jangan Telpon Balik, Ini Alasannya

Sebelumnya, Kepala Satuan Polisi Air Polres Indragiri Hilir Inspektur Satu Ridwan mengatakan, berdasarkan dokumen manifes kapal, jumlah penumpang speedboat Evelyn Calisca 01 hanya 51 orang. Namun, ia menduga, ada banyak penumpang tidak resmi yang ikut menaiki kapal tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: