Klaim Saldo DANA di Rekening, Bantuan Pemerintah Tahap 4 BLT DD Cair
Bansos BLT DD cair, cek saldo dana di rekening--
3. Program Keluarga Harapan (PKH)
Program Keluarga Harapan (PKH) adalah bantuan tunai yang diberikan kepada keluarga miskin yang memenuhi syarat.
Pada bulan November ini, pencairan dilakukan untuk alokasi bulan September dan Oktober, sementara untuk November-Desember, dana diperkirakan cair pada akhir bulan. PKH ditujukan untuk membantu biaya kebutuhan dasar bagi keluarga yang sangat membutuhkan.
4. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
BPNT atau bantuan sembako merupakan bantuan berupa bahan pangan pokok untuk keluarga penerima manfaat.
Pada November ini, BPNT akan mencakup alokasi untuk bulan September dan Oktober, dengan nilai Rp 400.000 untuk dua bulan. Penerima manfaat yang belum mendapatkannya disarankan untuk mengecek saldo secara berkala untuk memastikan pencairan.
5. Bantuan Beras 10 Kg
Pemerintah juga menyalurkan bantuan berupa beras sebanyak 10 kilogram yang diambil dari cadangan pangan nasional.
Bantuan ini diperuntukkan bagi keluarga yang membutuhkan untuk memenuhi kebutuhan pangan pokok mereka dan diperkirakan akan berlangsung hingga akhir bulan November.
BACA JUGA:5 Provinsi Penerima Bansos Terbesar di Indonesia, Urutan Pertama Mencapai 22.178.797 Penerima
Bansos-bansos ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu.
Pemerintah terus berupaya memastikan bahwa bantuan ini sampai kepada yang berhak dengan tepat dan efisien.
Dengan adanya berbagai program bantuan ini, diharapkan taraf hidup masyarakat Indonesia dapat terus meningkat.
Adapun, seperti diketahui jika bansos adalah berbagai bentuk dukungan yang diberikan oleh pemerintah atau lembaga lainnya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Bentuk bansos bisa berupa uang tunai, barang, atau layanan. Hal itu ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan, mengurangi kemiskinan, atau memberikan bantuan dalam situasi darurat.
Sedangkan menurut Peraturan Menteri Sosial Nomor 1 Tahun 2019, bantuan sosial adalah bantuan berupa uang, barang atau jasa kepada seseorang, keluarga, kelompok, atau masyarakat miskin, tidak mampu atau rentan terhadap risiko sosial.
BACA JUGA:Cara Cek Bansos Pakai NIK KTP 2024, Cari Tahu Apakah Nama Kamu Terdaftar
Tujuan bansos
Pemberian bansos bertujuan membantu masyarakat untuk mengatasi hal-hal yang berkaitan dengan risiko sosial kesejahteraan ekonomi dan kebutuhan pangan.
1. Penanggulangan kemiskinan
Bansos merupakan kegiatan atau program yang dilakukan oleh pemerintah untuk membantu masyarakat, dalam penanggulangan kemiskinan yang ditujukan kepada individu, keluarga dan masyarakat yang tidak memiliki pekerjaan dan tidak mampu memenuhi kebutuhan dasar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: