Iklan RBTV Dalam Berita

Ternyata, Eks Menlu RI Retno Marsudi Punya Jabatan Baru Mentereng di Singapura

Ternyata, Eks Menlu RI Retno Marsudi Punya Jabatan Baru Mentereng di Singapura

Retno Marsudi --

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Eks Menlu RI Retno Marsudi bergabung dengan Gurin Energy, peran baru di energi terbarukan Singapura.

Eks Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno Marsudi, kembali mencetak prestasi. Sebab, kini dirinya berhasil mengemban jabatan baru di Gurin Energy Pte Ltd, sebuah perusahaan energi terbarukan asal Singapura. .

BACA JUGA:Jangan Tunggu Rusak, Kenali Ciri Kampas Kopling Motor Habis

Sebagai perusahaan energi terbarukan, Gurin Energy fokus pada pengembangan proyek energi bersih di kawasan Asia, termasuk Indonesia.

Dewan Direksi perusahaan ini diketuai oleh Vimal Vallabh, yang bertugas mengawasi strategi dan tata kelola perusahaan.

Bergabungnya Retno Marsudi ke dalam jajaran direksi menambah kekuatan perusahaan dalam mencapai visinya.

BACA JUGA:Biar Nggak Boncos, Begini Cara Mengecek Harga Tanah di Suatu Daerah

Jabatan Baru Retno Marsudi

Ditunjuknya Retno Marsudi, Mantan Menteri Luar Negeri RI 2014-2024 sebagai direktur non-eksekutif dalam dewan direksi perusahaan. Maka penunjukan ini akan mulai berlaku pada 21 November 2024.

Sebagai direktur non-eksekutif, Retno bertugas memberikan panduan strategis kepada tim manajemen. Selain itu, ia juga akan berkontribusi pada penguatan ketahanan dan efektivitas tata kelola perusahaan.

Prestasi Retno Membawa Gurin Energy ke Arah Lebih Baik

Penunjukan Retno Marsudi mendapat apresiasi dari pihak perusahaan. Dalam keterangan resmi Gurin Energy, Retno dianggap sebagai sosok yang berpengalaman dan memiliki wawasan strategis tajam.

“Karier Retno selama empat dekade di Kementerian Luar Negeri Indonesia, termasuk menjadi menteri luar negeri perempuan pertama, menunjukkan rekam jejaknya yang luar biasa,” ujar Pimpinan Gurin Energy, Vimal Vallabh.

Retno juga dikenal atas kerja advokasinya yang mendapat penghargaan bergengsi, termasuk dari Badan PBB untuk Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan.

BACA JUGA:Selain Enak Dimasak Rendang, Ini Manfaat Jengkol untuk Kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: