Syarat Pendaftaran KUR di Bank, Perhatikan Hal Ini Agar Pinjaman Langsung Diterima
Pinjaman KUR di Bank--
BACA JUGA:Link Pendaftaran Mudik Gratis Nataru 2024 Kemenhub, Ini Jadwal dan Rutenya
Tips Agar Pengajuan KUR Diterima oleh Bank
Adapun berikut ini cara agar pengajuan KUR bisa langsung diterima, yakni:
1. Jaga Rekam Jejak Rekening
Tips pertama yang perludiketahui adalah jaga rekam jejak rekening. Ingat, kredibilitas debitur sangat dibutuhkan dalam pengajuan KUR.
Sehingga, Anda perlu memperhatikan rekam jejak atau riwayat pinjaman kredit baik di lembaga keuangan maupun non Bank. karena pihak bank akan menelusurinya melalui BI checking terlebih dulu. Sebelum nantinya memutuskan untuk menerima atau menolak pengajuan KUR.
BACA JUGA:Mega Hangestri Dirumorkan Segera Cabut dari Red Sparks, Ini Klub yang Dihubungkan dengan Megatron
2. Masuk dalam Platform e-Commerce
Jika Anda menginginkan pengajuan KUR bisa diterima oleh bank, coba manfaatkan salah satu kemajuan teknologi.
Cobalah berjualan melalui platform e-commerce, seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak, dan lain-lain. Selain itu, Anda juga bisa menjalankan usaha di aplikasi penyedia ride hailing, seperti Gojek atau Grab. Tentu saja, langkah ini dapat lebih meyakinkan pihak bank dengan keberadaan usaha calon debitur.
3. Jangan Menerima Kredit dari Bank Lain
Tips selanjutnya, jika Anda akan melakukan pengajuan dana KUR, pastikan tidak sedang menerima kredit dari bank lain. Kecuali untuk kredit konsumtif dan bank, seperti KKB, KPR, atau kartu kredit.
BACA JUGA:Cara Menghitung Opsen PKB dan BBNKB yang Berlaku Mulai 2025, Nambah Biaya Berapa?
4. Tentukan Detail Pengajuan KUR
Mengetahui dengan pasti detail pengajuan KUR sangat penting ketika akan mengajukan kredit di bank. Detail ini nantinya akan berfungsi sebagai dasar dan tujuan dalam pengajuan KUR.
Jadi, Anda perlu menentukan detail, seperti nominal yang diperlukan, tujuannya, jangka waktu pinjaman, dan sumber dana untuk proses pengembalian.
5. Melengkapi Semua Dokumen Persyaratan
Melengkapi semua dokumen persyaratan sebelum pengajuan KUR, agar diterima. Cari tahu terlebih dulu, syarat dan kriteria yang ditentukan oleh pihak bank. Beberapa dokumen wajib yang biasanya diminta sebagai syarat pengajuan KUR, dokumen tersebut seperti yang sudah dicatat diatas.
BACA JUGA:Link Pendaftaran Mudik Gratis Nataru 2024 Kemenhub, Ini Jadwal dan Rutenya
6. Siapkan Agunan (Jaminan) Sebelum Melakukan Pengajuan Kredit
Anda juga perlu menyiapkan jaminan sebelum mengajukan pinjaman kredit. Siapkan agunan dengan nilai yang sama atau lebih tinggi, dari nilai kredit yang akan Anda ajukan.
Sebab, beberapa bank memiliki kriterianya sendiri dalam menentukan jenis agunan debitur yang akan disetujui. Jadi, persiapkan sebelum melakukan pengajuan KUR.
7. Jalankan Usaha Selama Minimal 6 Bulan, Baru Lakukan Pengajuan KUR!
Pihak bank pasti akan menyeleksi calon debitur mereka, ketika melakukan pengajuan KUR.
Biasanya, debitur yang masuk dalam kriteria seleksi adalah usaha yang sudah dijalankan selama minimal 6 bulan. Pastikan kriteria ini telah Anda penuhi sebelum mengajukan KUR. Buktikan dengan arus kas selama 6 bulan terakhir.
BACA JUGA:3 Program Mudik Gratis Nataru 2024, Tersedia 38.772 Kuota
8. Jaga Keahlian dan Kemampuan dalam Bisnis
Bukan hanya kelengkapan dokumen, bank juga biasanya akan meneliti keahlian dan kemampuan sebagai calon debitur mereka. Disini tentunya bank mengharapkan debitur dengan kemampuan mengelola usaha dan membayar kredit.
Nah, untuk itu Anda perlu menyiapkan kondisi ini sebelum mengajukan KUR, agar bisa diterima.
Oleh karena itu, penting sekali untuk selalu menjaga kesehatan usaha yang sedang dijalankan. Tujuannya, agar tidak ada penolakan oleh pihak bank ketika ingin melakukan pengajuan KUR.
BACA JUGA:Jangan Sampai Ketinggalan, Begini Cara Daftar Mudik Gratis Nataru 2024 Kemenhub
Daftar Bank Penyalur Kredit Usaha Rakyat
Beberapa bank yang menyalurkan KUR antara lain:
- Bank Rakyat Indonesia (BRI)
- Bank mandiri
- Bank Negara Indonesia (BNI)
- Bank Sinarmas
- Maybank
- Bank Bukopin
- BTPN
- OCBC NISP
- Bank Permata
- BCA
BACA JUGA:1 Liter Tembus 75 KM, Skuter Matic Terbaru Ini Kalahkan Honda Beat
- Bank Artha Graha
- BPD Kalbar
- BPD NTT
- BPD Bali
- BPD DIY
- BPD Sulselbar
- BRI Agroniaga
- Bank Jateng
- BPD Kaltim
- BTN
- BPD Sumatera Utara
- BPD Sumbar
- BPD Riau Kepri
- Bank Jambi
- Bank Jabar Banten
- Bank Kalsel
- Bank NTB
BACA JUGA:7 Cara Mewujudkan Bebas Finansial di Usia Muda Agar Dana Pensiun Hari Tua Terjamin
- Bank Sumsel Babel
- Bank Papua
- Bank lampung
- BRI Syariah
- BPD Bengkulu
- BPD Kalteng
- CTBC
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: