OnePlus Ace 5 dan OnePlus Ace 5 Pro Resmi Meluncur: Spesifikasi dan Harga
Spesifikasi serta harga OnePlus Ace 5 dan OnePlus Ace 5 Pro--
Ini merupakan layar datar berukuran 6,78 inci yang mendukung teknologi “sun display”, Bright Eye Protection 2.0 dan telah tersertifikasi TUV Rheinland Intelligent Eye Protection 4.0.
Tak hanya itu, layar ini juga menawarkan fungsi “glove touch” yang memungkinkan penggunanya dapat mengoperasikan perangkat dengan menggunakan sarung tangan saat cuaca dingin.
OnePlus Ace 5 dan OnePlus Ace 5 Pro dilengkapi dengan kamera utama Sony IMX906 beresolusi 50 MP dan didukung teknologi Optical Image Stabilization (OIS).
Kamera ini dipasangkan dengan kamera ultra-wide beresolusi 8 MP dan kamera makro 2 MP.
Sementara kamera depannya dilengkapi dengan kamera beresolusi 16 MP untuk menunjang aktivitas swafoto maupun panggilan video.
BACA JUGA:OnePlus 12R Hadir dalam Varian Warna Sunset Dune, Tertarik? Berikut Ulasannya
Selain itu, kamera ini juga mendukung fitur :Lve Photos” 2.0, mode snapshot tanpa bayangan dan kompatibilitas yang lancar dengan aplikasi penyuntingan popular, serta platform media sosial.
Untuk daya, OnePlus Ace 5 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6400 mAh yang didukung dengan fitur pengisian daya cepat 80W, sedangkan varian Pro didukung dengan baterai berkapasitas 6100 mAh dengan didukung fitur pengisian daya cepat 100W.
Kedua varian ini berjalan pada ColorOS 15 yang menawarkan tampilan antarmuka dengan fitur-fitur, seperti penyuntingan foto AI, asisten super dan kompatibilitas iPhone yang ditingkatkan untuk mentransfer data maupun gambar.
Untuk varian Pro juga didukung dengan berbagai fitur-fitur khusus game, seperti chip Wi-Fi e-sports pertaa di industri G1, system antenna e-sports dan konektivitas Bluetooth jarak jauh hingga 400 meter.
Harga OnePlus Ace 5 dan OnePlus Ace 5 Pro
OnePlus Ace 5 memiliki varian warna yang terdiri dari Cyan, Titanium dan Hitam, sedangkan varian Pro terdiri dari warna Ungu, Putih dan Hitam.
Untuk harga, OnePlus Ace 5 model dasar (12GB/256GB) dibanderol dengan harga 2.299 Yuan atau sekitar Rp. 5,1 jutaan.
Sedangkan OnePlus Ace 5 Pro model dasar dibanderol dengan harga 3.399 Yuan atau sekitar Rp. 7,5 jutaan.
BACA JUGA:OnePlus Pad Turun Harga di Flipkart, Tablet Bertenaga yang Semakin Terjangkau
Semoga ulasan artikel ini bermanfaat menambah wawasan dan pengetahuan Anda seputar dunia teknologi, serta dapat menjadi acuan dalam menentukan smartband yang sesuai dengan spesifikasi dan budget yang diinginkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: