Iklan RBTV Dalam Berita

Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Ini 5 Bahaya Minum Es saat Berbuka Puasa

Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Ini 5 Bahaya Minum Es saat Berbuka Puasa

Bahaya Minum Es saat Berbuka Puasa--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Hidangan berbuka puasa identik dengan ES atau minum-minuman serba dingin, seperti es teh, es dogar, es timun dan lain sebagainya.
Selain melepas dahaga, ternyata es bisa menyegarkan tubuh setelah tidak makan dan minum seharian penuh.

BACA JUGA:Bacaan Doa Ziarah Kubur Sebelum Puasa Ramadan, Lengkap Latin dan Artinya

Namun, apakah benar dengan minum es bisa memberi efek segar atau justru punya dampak buruh untuk kesehatan tubuh?
Ternyata, mengonsumsi minuman dingin saat berbuka puasa tidak sepenuhnya disarankan, karena dibalik kesegaran yang didapatkan ada bahaya menintai. Apalagi jika kamu konsumsi secara berlebihan.

BACA JUGA:Inilah Khasiat Air Kelapa untuk Buka Puasa yang Wajib Kamu Ketahui Selain Segar dan Sehat

Bahaya Minum Es Saat Berbuka Puasa

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah sederet bahaya kesehatan akibat sering berbuka dengan es:

1. Menimbulkan sensasi sakit
Es yang sangat dingin dapat menyebabkan sensasi sakit pada bagian gigi, tenggorokan dan perut. Hal ini bisa menjadi sangat tidak nyaman, terutama saat kamu baru saja berbuka puasa.
2. Sebabkan kembung
Suhu dingin pada es dapat membuat otot-otot perut kencang dan mengalami kontraksi yang pada akhirnya bisa menyebabkan kembung dan nyeri perut.
Tak hanya itu, suhu dingin es juga bisa mempengaruhi aliran darah ke otak dan lambung yang pada gilirannya bisa memicu reaksi negatif dalam tubuh.

BACA JUGA:Jangan Salah Beli dan Tergiur Harga Murah, Begini Cara Memilih Kurma yang Asli untuk Takjil Selama Ramadan

3. Mengganggu proses pencernaan
Saat berpuasa, sistem pencernaan tubuh kita melambat untuk beradaptasi dengan kondisi tanpa asupan makanan dan minuman selama beberapa waktu.
Minum es saat berbuka puasa dapat mengganggu proses ini. Suhu dingin dari es dapat menghambat aktivitas enzim dan asam lambung, yang pada akhirnya bisa menyebabkan gangguan pencernaan seperti mual, diare, dan kembung.
Bahkan bahaya minum es saat buka puasa menjadi lebih nyata ketika kita mempertimbangkan dampaknya pada sistem pencernaan.

BACA JUGA:Apakah Boleh Bacaan Niat Puasa di Baca Satu Kali untuk Satu Bulan Full? Begini Pendapat Para Ulama

4. Meningkatkan Risiko Infeksi
Es yang tidak higienis bisa menjadi tempat berkembang biaknya bakteri dan kuman. Jika es dibuat dari air yang tidak steril, risiko infeksi dan penyakit bisa meningkat secara signifikan.
5. Memicu penyakit Tertentu
Minum es saat berbuka puasa juga bisa memicu munculnya berbagai penyakit, termasuk sakit kepala, migrain, dan sakit perut. Suhu dingin es dapat mempengaruhi aliran darah ke otak dan lambung, yang pada gilirannya bisa memicu reaksi negatif dalam tubuh.
Nah, dari penjelasan sejumlah bahaya diatas sangat jelas bahwa minum es berbuka puasa bukanlah pilihan yang bijaksana untuk kesehatan tubuh.

BACA JUGA:Niat dan Tata Cara Mandi Sebelum Puasa Ramadan, Bersihkan Hati Sucikan Diri

Untuk menjadi gantinya, saat berbuka puasa, lebih baik minum air hangat atau minuman dengan suhu ruangan. Air hangat memiliki banyak manfaat untuk tubuh yang sedang dalam kondisi kekurangan cairan setelah seharian berpuasa. Ini dapat membantu melancarkan pencernaan dan mengembalikan energi tubuh.
Kombinasi air hangat dengan makanan manis seperti kurma atau buah-buahan yang kaya akan air juga bisa membantu menormalkan kadar gula darah dan menyegarkan tubuh setelah berpuasa.

BACA JUGA:Apakah Boleh Bacaan Niat Puasa di Baca Satu Kali untuk Satu Bulan Full? Begini Pendapat Para Ulama

Jadi, meskipun minum es terasa segar dan menggugah, perhatikan bahwa ada bahaya besar yang terkait dengannya, terutama saat berbuka puasa.
Mulai sekarang prioritaskan kesehatan Anda dan pilihlah minuman yang lebih aman dan bermanfaat untuk tubuh selama bulan Ramadan ini.

BACA JUGA:Doa Menyambut Puasa Ramadan, InsyaAllah Diberi Keberkahan dan Kemudahan

Nutri Septiana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: