Mudah, Begini Cara Mengolah Daging agar Empuk dan Tidak Berbau Amis

Rabu 28-06-2023,20:11 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

 

Taburi Garam Laut

Garam laut sangat berguna untuk menghancurkan ikatan protein dan serat yang ada di dalam daging. Hal tersebut yang menjadi alasan mengapa garam akan sangat baik dan berfungsi efektif untuk membuat daging menjadi empuk. 

 

Cara menggunakannya cukup mudah, yaitu dengan menabur garam laut ke seluruh daging dan biarkan selama 30 menit hingga 1 jam. Lalu bilas bersih, dan daging siap dimasak.

 

Gunakan Bubuk Pengempuk Daging

Saat ini sudah sangat banyak bahan instan yang bisa membantu dalam mengempukkan daging yang akan dimasak. Bahan pengempuk daging ini berupa bubuk yang dijual di toko-toko bahan makanan atau dapat dibeli secara online.

BACA JUGA:15 Tanggal Lahir Paling Beruntung Tahun Ini, Soal Keuangan Pasti Aman dan Lancar

 

Untuk menggunakan bubuk pengempuk ini juga mudah saja, yaitu dengan membalurkan seluruh bubuk pengempuk daging ke seluruh bagian daging dan remas-remas daging. Setelah itu, tusuk-tusuk daging dengan garpu agar meresap hingga ke dalam bagian daging.

 

Setelah dilumuri dan ditusuk menggunakan garpu, selanjutnya kamu cukup mendiamkan daging selama 20-30 menit. Namun, lamanya durasi tersebut bisa disesuaikan berdasar ketebalan daging yang akan dimasak. 

BACA JUGA:Nasabah Galbay Senyum, Ada Fitur Terbaru dari WhatsApp Bisa Hindari Debt Collector

 

Semakin tebal daging yang akan dimasak, maka semakin lama juga proses penyerapan dari bubuk pengempuk daging tersebut.

Kategori :