Berani Coba? Tarian Ini Namanya Salai Jin, Meski Horor Namun Maksudnya Baik

Kamis 07-09-2023,19:40 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

Ketika itu tari Salai Jin diyakini dapat menghubungkan manusia dengan alam roh para leluhur (jin) yang bisa memberi bantuan dalam menyelesaikan masalah yang tengah dihadapi.

BACA JUGA:Cara Cepat Transfer GoPay ke DANA 2023, Hitungan Detik Selesai

 

Misalnya ada wabah penyakit yang menimpa satu keluarga. Bahkan cara memanggil jin lewat tari Salai Jin bisa digelar jika ada masalah dalam keluarga seperti jodoh dan percintaan, tujuannya tentu agar mendapat solusi dari jin.

 

Awalnya, tarian ini tidak boleh sembarangan ditarikan. Bahkan hanya orang-orang pilihan seperti dukun yang bisa membawakan tarian ini. 

 

Namun seiring perkembangan waktu, akhirnya tarian Salai Jin mengalami beberapa modifikasi dan menjadi atraksi pariwisata unggulan di Ternate.

 

Cara memanggil jin juga sudah banyak berubah. Bakaran kemenyan tidak lagi menjadi keharusan dan dapat digantikan dengan arang biasa yang berasal dari tempurung kelapa. Selain itu, pakaian para penari pun sudah mengikuti gaya modern dengan warna-warna mencolok yang menarik untuk dilihat.

 

Biasanya tari Salai Jin dilakukan secara berkelompok. Tidak ada masalah bila yang menari semua pria atau campuran antara pria dan wanita. Mereka meyakini jumlah sang penari dalam tradisi memanggil jin ini haruslah genap agar terhindar dari malapetaka.

BACA JUGA:Paling Cepat Cair, Ini Rekomendasi 8 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis untuk Kamu

 

Selain itu, para penari juga bukan orang sembarangan, tetapi mereka yang dianggap memiliki “kekuatan” lebih. Penari tarian ini biasanya akan mengalami trans alias kemasukan roh halus yang diyakini adalah jin. Itu tetap terjadi hingga masa modern ini dan menjadi nilai lebih dari tarian ini.

 

Kategori :