10 Negara Penyumbang Harta Karun Nikel Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor Urut Berapa?

Selasa 14-05-2024,21:11 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Agus Faizar

Umumnya, perusahaan-perusahaan tambang nikel, seperti PT Vale Indonesia atau PT Antam (Persero) Tbk, menerapkan sistem penambangan terbuka atau surface mining.

Berdasarkan buku Teknis Penambangan Nikel oleh Dzakir, dkk. (2023), adapun tahapan penambangan nikel, yang menerapkan sistem penambangan terbuka, adalah sebagai berikut:

1. Land Clearing atau Pembersihan Lahan

Proses penambangan nikel dimulai dengan land clearing atau pembersihan lahan. Tahapan ini penting dilakukan agar lokasi kegiatan penambangan bersih dari semak-semak, pepohonan kecil hingga besar, dan bongkahan-bongkahan batu yang dapat menghalangi pekerjaan.

BACA JUGA:Salah Satu Penyumbang Nikel Terbesar di Indonesia, Ini Daftar Perusahaan Nikel di Ternate

2. Pengupasan Tanah Pucuk

Setelah lahan dibersihkan, tanah pucuk atau top soil yang subur selanjutnya diambil dan ditimbun di area tertentu. Lokasi timbunan tanah pucuk tersebut dapat ditanami semak-semak atau rerumputan untuk mencegah terjadinya erosi.

Di samping itu, tanah pucuk juga disimpan supaya nantinya dapat dimanfaatkan untuk keperluan reklamasi lahan bekas tambang.

BACA JUGA:6 Investor Penggarap Harta Karun Nikel Terbesar di Indonesia, Maluku Mendominasi

3. Pengupasan Tanah Penutup

Tahapan penambangan nikel berikutnya adalah overburden removal atau pengupasan tanah penutup. Cara pengerjaannya bisa dengan backfilling digging atau beaching system.

Adapun tanah penutup sengaja diambil supaya nantinya kegiatan penggalian atau penambangan bijih nikel di lokasi dapat lebih mudah.

Lapisan tanah yang telah dikupas kemudian ditimbun di area khusus yang populer dengan istilah disposal area. 

BACA JUGA:Ini Daftar Perusahaan Tambang Harta Karun Nikel di Halmahera Serta Cadangannya

4. Penambangan Bahan Galian Bijih

Usai lapisan tanah pucuk dan tanah penutup dikupas, barulah proses penggalian atau penambangan bahan galian dilakukan.

Kategori :