NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Berapa kali pemohon bisa tes ujian sim C? Ini ketentuan yang berlaku.
Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri telah resmi mengubah skema ujian praktik Surat Izin Mengemudi (SIM) C. Sebelumnya, skema ujian praktik menggunakan jalur angka "8" dan zig-zag.
BACA JUGA:Daun Kelor dan Berbagai Manfaatnya Untuk Kesehatan, Jangan Abaikan Efek Sampingnya
Namun, mulai 4 Agustus 2023, jalur tersebut telah diganti dengan lintasan berbentuk huruf "S". Perubahan ini dimaksudkan untuk mempermudah pemohon dalam lulus ujian praktik SIM C.
"Iya, (menjawab kemudahan masyarakat)," ujar Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman.
"Contoh, memutar balik, ada materinya di situ. Jadi kami lebih persingkat dalam satu gerakan atau sirkuit," sambungnya.
BACA JUGA:Cara Buat Rebusan Daun Kelor Untuk Obat Darah Tinggi, Bisa Coba di Rumah
Selain itu, Korlantas Polri juga memperlebar lintasan yang awalnya 1,5 kali lebar kendaraan menjadi 2,5 kali lebar kendaraan.
Berapa Kali Pemohon Bisa Mengulang Ujian Praktik SIM C?
Pertanyaan mengenai berapa kali pemohon dapat mengulang ujian praktik SIM C menjadi perhatian banyak orang, terutama bagi mereka yang telah beberapa kali gagal dalam ujian praktik.
BACA JUGA:Daun Kelor dan Berbagai Manfaatnya Untuk Kesehatan, Jangan Abaikan Efek Sampingnya
Direktur Registrasi dan Identifikasi Korps Lalu Lintas (Dirregident) Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus memberikan penjelasan mengenai hal ini. Menurut Yusri, pemohon diberi kesempatan untuk mengikuti ujian praktik SIM C sebanyak dua kali dalam satu hari. "Pada saat (ujian praktik) itu juga," ujar Yusri.
Terpisah, Pamin Standar Pengemudi Subdit SIM Ditregident Korlantas Polri Iptu Rifta Dimas Sulistiyo menyampaikan bahwa pemohon bisa mengulang ujian praktik SIM C pada hari yang sama.
Ia juga menjelaskan bahwa Korlantas Polri memberikan program coaching clinic atau bimbingan belajar bagi peserta yang ingin mempersiapkan diri lebih baik untuk menghadapi ujian praktik SIM C. "Setelah jam pelayanan," kata Rifta.