Berapa Biaya Tes DNA di Indonesia? Segini Uang yang Perlu Disiapkan, Simak Prosedurnya

Senin 09-09-2024,09:07 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

3. Tes Kromosom

Tes ini menganalisis kromosom atau sejumlah panjang DNA untuk mengidentifikasi perubahan dalam skala besar.

4. Tes Ekspresi Gen

Tes ini melihat gen mana yang aktif atau tidak aktif dalam berbagai jenis sel. Saat gen aktif, sel akan menghasilkan molekul mRNA berdasarkan instruksi gen dan molekul mRNA ini digunakan sebagai cetak biru untuk membuat protein.

BACA JUGA:Penculikan 2 Siswi SD Bikin Gempar! Korban Dibius dan Dilecehkan, Polisi Kantongi Identitas Pelaku

5. Tes Biokimia

Tes ini tidak secara langsung menganalisis DNA, tetapi mengkaji jumlah atau tingkat aktivitas protein atau enzim yang diproduksi dari gen. Ketidaknormalan dalam zat-zat tersebut dapat menunjukkan adanya perubahan pada DNA yang mendasari gangguan genetik tertentu.

Prosedur Tes DNA

Berikut adalah prosedur Tes DNA yang perlu kamu ketahui:

1. Pengumpulan Sampel

Tes dimulai dengan pengumpulan sampel DNA yang biasanya berupa darah, air liur, rambut, kulit, atau jaringan tubuh lainnya. Prosedur pengambilan sampel ini harus dilakukan dengan hati-hati dan steril untuk memastikan integritas DNA.

Saat ini, metode pengambilan sampel yang non-invasif seperti swab pipi telah banyak digunakan.

BACA JUGA:Jelang Upacara Pemasangan Batu Chattra, Ramai Tagline Soal 'Pray for Borobudur', Ada Apa?

2. Melakukan Ekstraksi Sel

Setelah sampel dikumpulkan, langkah selanjutnya adalah ekstraksi DNA. Proses ini melibatkan pemisahan DNA dari komponen seluler lainnya. Metode ekstraksi bervariasi tergantung pada jenis sampel yang digunakan.

Secara umum. Proses ini melibatkan penghancuran sel, pemisahan membran sel, dan pemisahan DNA dari protein dan molekul lainnya.

Kategori :