Ngeri, Ini Dampak Kecanduan Konten Porno, Lebih Bahaya dari Narkoba

Rabu 06-11-2024,14:15 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Widiyarti

- Sifilis

- Herpes

- HIV

- HPV

BACA JUGA:Biaya Pembuatan Plat Nomor Cantik di Bengkulu dan Sekitarnya, Ini Syaratnya

5. Susah Menjaga Emosi

Dampak lain dari menonton film porno adalah susahnya menjaga emosi. Sejumlah peneliti mengungkapkan bahwa laki-laki yang kecanduan konten pornografi akan kesulitan dalam mengontrol emosi.

Selain itu, kecanduan film porno juga berpotensi memicu kejahatan seksual, seperti pemerkosaan. Hal tersebut tentu tak hanya merugikan dirinya sendiri, tetapi juga orang lain.

Selain memberi sejumlah dampak negatif, kecanduan konten porno juga memberikan bahaya bagi penggunanya.

BACA JUGA:Buruan Daftar, PT Pos Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA/SMK

Pornografi Lebih Berbahaya daripada Narkoba

Menurut Mantan Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia, Hadi Supeno mengatakan bahwa pornografi memberikan dampak kecanduan luar biasa kepada anak-anak.

"Dampaknya ini luar biasa, kandungan pornografi ini lebih parah dari narkoba," kata Hadi dilansir dari kompas.com pada 2010 lalu.

Bahaya Kecanduan Konten Pornografi

Adapun sejumlah bahaya yang akan mengintai:

1. Seks tanpa keintiman

Pornografi adalah sesuatu tentang seks yang digunakan untuk alasan yang salah. Maka itu pornografi bisa dibilang seks tanpa kedekatan emosional, kebutuhan dan rasa haus yang mendasarinya tetap tidak terpuaskan.

Penonton mulai bertanya-tanya apa yang salah dengan hubungan mereka dan menjadi jengkel atau depresi. Mereka akhirnya merasa kosong secara emosional dan terputus dari orang-orang di sekitar mereka.

Kategori :