Momen Libur Sekolah, Pemilih Pemula di Bengkulu Tengah Mulai Ramai Rekam KTP
Momen Libur Sekolah, Pemilih Pemula di Bengkulu Tengah Mulai Ramai Rekam KTP --
BENGKULU TENGAH, RBTVCAMKOHA.COM - Kalangan remaja yang terdata dalam pemilih pemula, dalam beberapa hari terakhir ini mulai ramai melakukan perekaman KTP Elektronik, baik yang dibuka kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, maupun di Mal Pelayanan Publik.
BACA JUGA:6 Kepala Keluarga Mencuri Alasan untuk Beli Beras
Ramainya kalangan pemilih pemula ini, dikarenakan bertepatan dengan momen liburan sekolah.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Bengkulu Tengah, Ayatul Muktadin merincikan, setidaknya ada tiga ribuan pemilih pemula yang berasal dari kalangan pelajar.
Tidak hanya yang sudah berusia 17 tahun, di bawah 17 tahun pun sudah bisa melakukan perekaman data.
BACA JUGA:Pendaftaran PPDB Offline, Pemkab Lebong Batasi Kuota per Kelas, Alasannya Ini
“Sekarang ini saya melihat meningkat pelayanan terutama rekaman KTP, karena pemula sedang libur. Untuk pemilih pemula sesuai dengan data kita lebih kurang ada 3 ribu, jadi kita buka pelayanan di kantor Dukcapil, Mal Pelayanan Publik dan pelayanan keliling,” ujar Kadis Dukcapil Bengkulu Tengah Ayatul Muktadin (20/6).
Sebelumnya juga Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Bengkulu Tengah, telah melakukan perekaman keliling atau dengan sistem jemput bola. Tidak hanya menyasar pemilih pemula, kalangan lansia hingga untuk pencetakan administrasi lain pun dilayani.
Sementara itu, Ditjen Dukcapil Kemendagri memprediksi Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) untuk tahun 2024 mencapai 206 juta jiwa.
Untuk itu, menurut Direktur Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) Erikson P Manihuruk mendorong seluruh jajaran Dukcapil meningkatkan layanan jemput bola menyelesaikan perekaman data pemilih pemula serta warga masyarakat yang belum merekam data KTP-el untuk Pemilu 2024.
Harri Sutriansyah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: