Iklan dempo dalam berita

Rugi jika Hari Jumat Berlalu Begitu saja, Ini 9 Amalan di Hari Jumat

Rugi jika Hari Jumat Berlalu Begitu saja, Ini 9 Amalan di Hari Jumat

Berbagai amalan yang bisa dikerjakan di hari Jumat--

Artinya: "Nabi SAW biasa mencukur kumis dan kukunya di hari Jumat" (HR Imam Al-Baihaqi)

BACA JUGA:Rahasia Sholawat Pengundang Rezeki Berlimpah, Syech Ali Jaber: Baca 100 Kali

3. Berpakaian yang putih, rapi dan bersih 

Memakai pakaian yang berwarna putih menjadi kesunnahan juga bagi umat Islam ketika akan menunaikan ibadah sholat Jumat. Dengan memakai pakaian putih tentunya yang suci juga bersih menjadikan kita, umat Islam sebagai pengamal sunnah Nabi SAW. Dan menggunakan pakaian putih juga bisa mengingatkan kita kepada pakaian akhir hayat di dunia, yakni kain kafan. Sebagaimana hadis yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi dan Ibnu Majjah.  

Artinya: "Kenakanlah pakaian warna putih karena pakaian tersebut lebih bersih dan paling baik. Kafanilah pula orang yang mati di antara kalian dengan kain putih" (HR Tirmidzi dan Ibnu Majah)

4. Menggunakan parfum atau wangi-wangian 

Setelah mandi, memotong kuku dan mencukur kumis, serta menggunakan pakaian putih, maka kesunnahan selanjutnya yakni menggunakan parfum atau sesuatu yang berbau wangi di pakaian dan tubuh kita. Akan tetapi yang perlu diperhatikan yakni, parfaum dan wewangiannya tetap suci atau berasal dari sesuatu yang suci. Maka kesunnahan menggunakan wewangian disebutkan di dalam hadis yang diriwayatkan oleh Ibnu Majjah.  

Artinya: "Hari ini (Jumat) adalah hari raya yang dijadikan Allah SWT untuk umat Islam. Bagi siapa yang ingin melaksanakan sholat Jumat, hendaklah mandi, memakai wangi-wangian kalau ada, dan menggosok gigi (siwak)" (HR: Ibnu Majah)

5. Membaca doa ketika keluar rumah

Sebenarnya membaca doa ketika keluar rumah bukan hanya kesunnahan di hari Jumat saja, akan tetapi setiap waktu keluar rumah. Karena sesuatu yang dibacakan doa akan memberikan keberkahan tersendiri bagi yang berdoa dan bagi yang didoakan. Dan membaca doa ketika keluar rumah menuju masjid yang paling ringkas yakni.

BACA JUGA:Amalkan 3 Dzikir dan Doa Ini, Rezeki Berlimpah Ruah Seumur Hidup

Bismillahi tawakkaltu alallah, laa haulaa walaa quwwata illaa billaah. 

Artinya: "Dengan nama Allah, aku bertawakkal kepada Allah. Tiada daya dan kekuatan kecuali dengan Allah".

6. Segera menuju masjid 

Jika tidak ada aktivitas lain, sebaiknya segera menuju masjid untuk menunaikan ibadah lain sebelum sholat Jumat. Imam al-Ghazali dalam kitab Bidayatul Hidayah menjelaskan tidak terlambat ke masjid adalah salah satu keutamaan sholat Jumat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: