Rekomendasi Mobil Second Harga Rp100 jutaan Tahun 2023, Cocok Untuk Libur Nataru Bersama Keluarga
Rekomendasi Mobil Second harga Rp100 jutaan Tahun 2023 --Foto istimewa
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Sudah memasuki minggu kedua bulan Desember 2023 tahun ini ,sebentar lagi kita akan bertemu dengan libur Nataru ,banyak para pekerja ,mahasiswa ,para perantau akan pulang kampung untuk bersilaturahmi ataupun merayakan akhir tahun. Kendaraan roda empat pun menjadi pilihan karna bisa pulang bersama keluarga atau sarana jalan-jalan di kampung halaman.
Untuk Anda yang baru saja mendapat penghasilan atau pun sedang banyak pengeluaran kami rekomendasikan mobil bekas yang di banderol dengan harga sekitar 100 jutaan:
1. Nissan Evalia
Salah satu pilihan MPV bekas di bawah Rp100 juta dengan desain elegan dan kabin yang luas adalah Nissan Evalia. Mobil ini menghadirkan kenyamanan pada bagian interior dengan AC dual blower pada bagian belakang. Selain itu, Evalia sudah dibekali dengan sensor parkir dan Keyless Entry.
Dari segi performa, Nissan Evalia dibekali mesin 1.498 cc 4 silinder yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 109 hp pada 5.600 RPM dan torsi 143 Nm pada 4.000 RPM. Tenaga disalurkan lewat pilihan transmisi manual 4 percepatan atau otomatis 4 percepatan.
Nissan Evalia dibanderol dengan harga bekas yang cukup murah. Berikut daftar harga bekasnya berdasarkan pantauan pada website momobil.id.
- Evalia tahun 2013 = Rp80 juta – Rp140 juta
- Evalia tahun 2014 = Rp82 juta – Rp160 juta
2. KIA Picanto
Salah satu keunggulan dari KIA Picanto ada pada desainnya. City car asal Korea Selatan ini memiliki tampilan yang elegan dan stylish dengan dimensi yang kompak. Picanto dilengkapi dengan beberapa fitur, antara lain Auto Single DIN, MirrorLink, KIA T Map, dan head unit yang dilengkapi Apple CarPlay.
KIA Picanto ditenagai oleh mesin 4 silinder berkapasitas 1.200 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 87 hp dan torsi maksimum 120 Nm. Tenaga disalurkan lewat pilihan transmisi manual 5-percepatan atau otomatis 4-percepatan.
Harga bekas dari KIA Picanto tergolong terjangkau. Mobil ini bisa didapatkan dengan harga di bawah Rp100 juta. Berikut daftar harga bekasnya berdasarkan website momobil.id.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: