Perkara Ini, Satlantas Polresta Bengkulu Akan Razia dan Lakukan Pengawasan Semua Sekolah di Kota Bengkulu
Satlantas Polresta Bengkulu Akan Razia dan Pengawasan Semua Sekolah di Kota Bengkulu--
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Menyikapi masih banyaknya kecelakaan di Kota Bengkulu terkhusus yang dialami oleh anak bawah umur terutama pelajar. Satlantas Polresta Bengkulu angkat bicara dan akan melakukan sejumlah kegiatan rutin kedepannya.
Kasat Lantas Polresta Bengkulu AKP. Nyimas Shopia melalui PS Kanit Turjagwali Satlantas Polresta Bengkulu Iptu Azmi Aryanto mengatakan, bahwa saat ini Anggota Satlantas Polresta Bengkulu selalu melakukan razia rutin setiap malam guna mengantisipasi balap liar karena masih banyak ditemui pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pelajar.
BACA JUGA:Sama-sama untuk Pengendara Motor, Apa Beda SIM C1 dengan SIM C Biasa?
Kedepan, pihaknya juga akan melakukan razia ke sekolah-sekolah dengan kegiatan kamsel yakni, memberikan himbauan agar pelajar yang belum cukup umur untuk tidak mengendaraai terlebih dahulu sepeda motor apalagi kebut-kebutan di jalan raya yang bisa mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
PS Kanit Turjagwali Satlantas Polresta Bengkulu Iptu Azmi Aryanto --
BACA JUGA:Jika Istri Menggugat Cerai Apakah Dapat Harta Gono Gini? Begini Penjelasannya
Iptu Azmi menambahkan selain melakukan kegiatan himbauan bahkan razia ke sekolah-sekolah kedepannya, Satlantas Polresta Bengkulu juga meminta orang tua untuk melarang dan tidak memperbolehkan anaknya yang masih dibawa umur untuk tidak menggunakan terlebih dahulu sepeda motor atau jika perlu, jika mereka (pelajar) ingin pergi bisa diantar saja dan hal tersebut bisa mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.
"Iya kita minta juga orang tua selaku mengawasi pergaulan anaknya terutama dalam mengguanakan kendaraan roda dua atau empat. Sekolah juga menjadi target kami melakukan pengawasan," kata Iptu. Azmi, Selasa (28/5/2024).
BACA JUGA:Abrasi Pantai Pekik Nyaring, Tinggal 1 Meter Lagi Rumah Penyu Bakal Hanyut ke Laut
Iptu Azmi Aryanto menegaskan jika sebelumnya Polresta Bengkulu berhasil mengamankan 5 mobil dan puluhan motor di kawasan Jalan S. Parman Padang Jati Kota Bengkulu yang diduga akan melakukan aksi balap liar.
Mobil-mobil yang terjaring yaitu mobil-mobil yang sudah dimodifikasi dan memakai kenal brong jenis Honda Brio, Honda Jazz, dan Toyota Yaris.
BACA JUGA:Pasutri Wajib Tahu, Ini Hak Istri yang Menggugat Cerai Suami
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: