Iklan RBTV Dalam Berita

Dapat Daging Kurban Kambing? Begini Cara Menghilangkan Bau Prengus Daging Kambing Sebelum Diolah!

Dapat Daging Kurban Kambing? Begini Cara Menghilangkan Bau Prengus Daging Kambing Sebelum Diolah!

Cara Menghilangkan Bau Prengus pada Daging Kambing--

Rempah-rempah ini tidak hanya memberikan aroma yang kuat tetapi juga meningkatkan rasa masakan sehingga lebih lezat dan nikmat.

BACA JUGA:Cek Langsung! Rincian Dana Desa Kabupaten Kotawaringin Barat 2024, Desa Mana yang Paling Tinggi?

7. Manfaatkan Bunga Lawang
Bunga lawang atau pekak memiliki aroma yang khas dan sangat harum. Rempah ini sering digunakan pada masakan berbahan dasar daging kambing.

Misalnya seperti rabeg khas Banten yang dikutip dari buku Jejak Kuliner Arab di Pulau Jawa oleh Gagas Ulung dan Dee Rona.

Aroma bunga lawang akan membantu menghilangkan bau prengus pada daging kambing dan memberikan cita rasa yang khas pada masakan.

8. Rebus dengan Jahe
Jahe adalah rempah lain yang bisa digunakan untuk menghilangkan bau prengus daging kambing.

Menurut Ummu Wajeeha dalam buku Loving Cooking, rebus daging kambing bersama jahe terlebih dahulu sebelum membumbui dan memasaknya lebih lanjut.

Selain menghilangkan bau, metode ini juga membuat daging lebih empuk. Jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri yang membantu mengatasi bau tidak sedap pada daging.

BACA JUGA:Kembali Disalurkan, Ini Rincian Dana Desa Kabupaten Sanggau 2024 untuk 163 Desa

9. Buang Buih Saat Merebus

Saat merebus daging kambing, perhatikan buih yang muncul. Tim Dapur DeMedia dalam buku Variasi Bakso Sehat memberikan tips untuk menghilangkan prengus daging kambing tanpa bahan tambahan.

Pertama, didihkan air terlebih dahulu, kemudian masukkan daging kambing dan biarkan hingga berbuih. Buang buih tersebut hingga habis selama proses merebus. Teknik ini akan membantu mengurangi bau prengus pada daging.

BACA JUGA:Rincian Dana Desa Kabupaten Katingan 2024, Ini Desa dengan Alokasi Dana Terbesar

10. Tambahkan Daun Kari
Daun kari bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bau prengus pada daging kambing.
Menurut buku Rahasia Sukses Berbisnis Masakan Padang oleh Budi Sutomo, tambahkan 3-5 lembar daun kari ke dalam masakan berkuah seperti gulai atau kari.

Daun kari tidak hanya memberikan aroma harum dan gurih tetapi juga efektif dalam menghilangkan bau prengus pada daging kambing.

Campurkan daun kari saat memasak dan biarkan meresap dalam kuah untuk hasil terbaik.

BACA JUGA:Sah! Senat Thailand Setujui RUU Pernikahan Sesama Jenis

11. Menggunakan Yoghurt

Selain menggunakan rempah-rempah dan bahan alami, Anda juga bisa mencoba menggunakan yoghurt untuk menghilangkan bau prengus pada daging kambing.

Yoghurt mengandung asam laktat yang dapat membantu mengurangi bau tidak sedap dan melunakkan daging.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: