Iklan dempo dalam berita

Ini Jenis Bus yang Dikirim ke IKN Sebagai Transportasi Kegiatan HUT RI 79

Ini Jenis Bus yang Dikirim ke IKN Sebagai Transportasi Kegiatan HUT RI 79

Jenis Bus yang Dikirim ke IKN Sebagai Transportasi Kegiatan HUT RI 79--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Ini jenis bus yang di kirim ke IKN sebagai transportasi kegiatan HUT RI ke 79

Sebagai upaya memperlancar upacara peringatan HUT RI ke 79, puluhan bus akan digunakan untuk mendukung operasional di Ibu Kota Nusnatara (IKN), Kalimantan Timur.

Puluhan bus tersebut akan diberangkatkan melalui Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur.

BACA JUGA:Membengkak! Segini Anggaran Sewa Alphard untuk HUT RI di IKN

General Manager (GM) Kalimas dan Gapura Surya Nusantara (GSN) PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional 3 Sub Regional Jawa, Ana Adiliya, menjelaskan pelayanan keberangkatan puluhan armada bus tersebut menggunakan Kapal Motor (KM) Dharma Ferry VII milik PT Dharma Lautan Utama (DLU) dengan dua kali trip tujuan Pelabuhan Palembang, Kalimantan Timur. 

BACA JUGA:Kemensetneg Bantah Harga Sewa Mobil untuk Upacara HUT RI di IKN Rp 25 Juta per Unit!

Bus yang diberangkatkan melalui Pelabuhan Tanjung Perak ke IKN ada sebanyak 70 unit.

“Trip pertama mengangkut sebanyak 59 bus pada hari Rabu, 7 Agustus kemarin, dan telah tiba di IKN tadi malam,” ungkap Ana Adiliya, Kamis (8/8/2024).

KM Dharma Ferry VII hari ini telah kembali sandar di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya untuk memuat 11 armada bus sisanya yang dipastikan akan tiba di IKN nanti malam.

“Kalau dari sisi fasilitas tambatan kapal kami sudah siapkan sesuai dengan perencanaan. Selain itu ruang tunggu kendaraan juga telah kami siapkan dua jam sebelum kapal sandar,” ujar Ana.

BACA JUGA:Daftar Sederet Tamu Undangan HUT RI di IKN, Intip juga Pakaian Adat yang akan Dikenakan Presiden

PT Pelindo Regional 3 Sub Regional Jawa, lanjut Ana, juga telah berkoordinasi dengan pemangku kepentingan terkait, seperti Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Tanjung Perak Surabaya.

“Kami juga berkoordinasi dengan tim Pelindo Marine Service untuk kesiapan kapal pandu dan tunda sehingga proses operasional menjadi lancar,” ucapnya.

Diinformasikan sebanyak 70 armada bus yang diberangkatkan ke IKN melalui Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya sebelumnya telah dilakukan ramcheck di Terminal Solo, Jawa Tengah, dan Purabaya, Sidoarjo, Jawa Timur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: