Iklan RBTV Dalam Berita

Bupati Kaur Lismidianto Dimakamkan di Desa Ini, Jenazah Dibawa dari Jakarta Menuju Bengkulu Lewat Jalur Darat

Bupati Kaur Lismidianto Dimakamkan di Desa Ini, Jenazah Dibawa dari Jakarta Menuju Bengkulu Lewat Jalur Darat

Almarhum Lismidianto Bupati Kaur--

KAUR, RBTVCAMKOHA.COM - Bupati Kaur Lismidianto dimakamkan di Desa ini, jenazah dibawa dari Jakarta menuju Bengkulu lewat jalur darat. Duka mendalam dirasakan keluarga besar H.Lismidianto, kerabat, handai taulan, termasuk Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur.

Allah Swt berkehendak lain, di penghujung masa jabatannya sebagai Bupati, H.Lismidianto dipanggil dan menghadap sang khalik pada Selasa (14/1) malam di RS Harapan Kita, Jakarta.

BACA JUGA:Begini Riwayat Kesehatan Bupati Kaur Lismidianto Sebelum Tutup Usia di RS Harapan Kita Jakarta

Berdasarkan infoirmasi dan konfirmasi yang dilakukan wartawan rbtv kepada pihak keluarga, almarhum Lismidianto akan dibawa dari Jakarta menuju Provinsi Bengkulu menggunakan jalur darat dengan menumpang mobil ambulans.

Dengan menggunakan mobil ambulans, maka jenazah akan dibawa dari Jakarta menuju Lampung, kemudian menuju Kabupaten Kaur dan kemudian menuju Desa Pulau Panggung, Kecamatan Padang Guci Hilir untuk dimakamkan. 

BACA JUGA:Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Bupati Kaur H. Lismidianto Tutup Usia

Untuk diketahui, sebelum terjun ke dunia politik untuk mengikuti Pilkada dan akhirnya memimpin Kabupaten Kaur pada periode 2021-2025, almarhum merupakan seorang perwira polisi dengan pangkat terakhir Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP).

Almarhum selama di kepolisian sempat menduduki jabatan sebagai berikut:

Kasat Lantas Polres Cilegon (2005–2008)

Ksbdid Rap Luhkum Bidang Binkum Polres Bengkulu (2008–2009)

Kabag Bina Mitra Polres Kaur (2009–2011)

Kabag Operasi Polres Mukomuko (2011–2012)

KA Yanma Polres Bengkulu (2012–2013)

Kabag Bin Ops Sabhara Polda Bengkulu (2013–2014)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: