Iklan RBTV Dalam Berita

Ini Alasan Direktur Tirta Bukit Kaba Tolak Penggantian Mobil Dinas Baru

Ini Alasan Direktur Tirta Bukit Kaba Tolak Penggantian Mobil Dinas Baru

Direktur Tirta Bukit Kaba, Hendra Novianzah--

BENGKULU, RBTV.DISWAY.ID - Direktur Tirta Bukit Kaba, Hendra Novianzah atau yang akrab disapa Hendro, menolak penggantian mobil dinas baru yang sebelumnya sempat dianggarkan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Tirta Bukit Kaba Tahun 2025.

Kebijakan ini diambil Hendro dalam rangka memprioritaskan efisiensi seperti yang saat ini sedang gencar dilakukan oleh Pemerintah Republik Indonesia di bawah pimpinan Presiden Prabowo Subianto. 

BACA JUGA:Dapatkan KUR BNI 2025 Tanpa Agunan, Cek Syarat dan Cara Mengajukannya

Berdasarkan penilaian Hendro, terkhusus untuk BUMD Air Minum, dalam hal mobil dinas Avanza tahun 2007 yang saat ini digunakan sebagai kendaraan dinas Direktur masih layak digunakan meskipun telah beroperasi lebih dari 17 tahun. Hal ini tidak terlepas dari perawatan yang dilakukan dengan baik.

BACA JUGA:Simulasi Kredit Mobil Honda Brio 2025, Cicilan Ringan dan Tenor Panjang

Menurut Hendro, ia baru akan mempertimbangkan penggantian mobil dinas, apabila perusahaan telah mencapai level yang optimal dalam dua aspek.

Pertama, aspek pelayanan pada pelanggan dan kedua, aspek efektivitas penagihan. Paling penting menurutnya adalah mengutamakan pelayanan bagi Masyarakat dan mengupayakan peningkatan kesejahteraan bagi seluruh Pegawai Tirta Bukit Kaba.

"Paling penting mengutamakan pelayanan bagi masyarakat dan mengupayakan peningkatan kesejahteraan bagi seluruh pegawai Tirta Bukit Kaba," kata Direktur Tirta Bukit Kaba, Hendra Novianzah.

BACA JUGA:Tabel Angsuran Kredit Mobil Daihatsu Terios 2025, Cicilan Rp 3 Jutaan per Bulan

Tindakan Hendro mendapatkan tanggapan positif dan apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya dari BPC HIPMI Kabupaten Rejang Lebong, Benny Pratama. 

Menurut Benny Pratama selaku Sekretaris BPC HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Kabupaten Rejang Lebong, Hendro telah memperlihatkan contoh bagaimana seorang pemimpin yang memprioritaskan kepentingan Masyarakat dan Pegawai di atas kepentingan pribadi. 

BACA JUGA:Simak! Ini Cara dan Link Pendaftaran Penerimaan Polri 2025, Persiapkan Dirimu Segera!

Ia sangat setuju dengan kebijakan tersebut karena merupakan kebijakan yang proaktif dan sesuai dengan kebijakan Presiden saat ini.

(Rendra Aditya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: