Iklan RBTV Dalam Berita

Tenang, Layanan BPJS Kesehatan Selama Lebaran Tetap Beroperasi dari Jam 8 Pagi - 12 Siang

Tenang, Layanan BPJS Kesehatan Selama Lebaran Tetap Beroperasi dari Jam 8 Pagi - 12 Siang

Layanan kantor BPJS Kesehatan tetap buka selama libur lebaran--

BENGKULU, RBTVDISWAY.ID - BPJS Kesehatan Bengkulu tetap membuka layanan di kantor selama musim libur hari raya Idul Fitri nanti.

Layanan dibuka mulai 28 Maret, lalu dilanjutkan pada 2 hingga 7 April. Layanan ini dibuka dari jam 8 pagi hingga 12 siang. 

BACA JUGA:Pinjaman KUR BRI 2025 Semakin Mudah, Begini Cara Pengajuannya

BPJS juga menyiagakan 10 posko pelayanan, posko ini didirikan di Kantor Cabang BPJS Kesehatan yang tersebar di 9 Kabupaten dan Kota Bengkulu. 

Disiapkan petugas piket yang akan melayani para peserta BPJS dan masyarakat yang ingin mendaftar atau pun jika mengalami kesulitan mengakses layanan kesehatan

Posko ini akan memberikan layanan informasi, pengaduan dan pelayanan yang bersifat administrasi. Posko ini melayani baik untuk masyarakat Bengkulu maupun pemudik yang datang ke Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Persiapan Lebaran 2025, Polres Lebong Siapkan 4 Pos Operasi Ketupat, Ini Lokasinya

Selain itu, layanan melalui Whatsapp Pandawa di nomor 0811 8165 165 juga dibuka selama 24 jam dan melayani berbagai kebutuhan peserta BPJS Kesehatan.

“BPJS Bengkulu kita itu mengadakan piket minimal satu orang untuk setiap minggunya, untuk layanan sesuai paskes yang terbuka agar melayani masyarakat dalam Kota maupun peserta yang mudik,” ujar Syafrudin Imam Negara.

Sementara itu, Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu juga menyiapkan 32 posko kesehatan untuk melayani masyarakat selama musim mudik hari raya Idul Fitri.

Posko ini disebar di 9 Kabupaten dan Kota Bengkulu, di titik jalur lintas pemudik. Selain itu, puskesmas dan rumah sakit juga disiagakan. 

BACA JUGA:Ini Perkiraan Waktu Malam Lailatul Qadar Ramadan Tahun 2025

Kabid Yankes Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Edriwan Mansyur menyampaikan, total ada 480 tenaga kesehatan yang disiagakan. Dengan rincian, 96 dokter, 288 perawat dan 96 tenaga medis.

Nantinya di setiap posko akan disiagakan 3 tim medis, terdiri dari dokter, tenaga medis dan sopir ambulance

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: