Iklan RBTV Dalam Berita

Benarkah Makan Micin Bikin Bodoh? Ini Penjelasan dan 4 Dampaknya

Benarkah Makan Micin Bikin Bodoh? Ini Penjelasan dan 4 Dampaknya

Benarkah Makan Micin Bikin Bodoh? Ini Penjelasan dan 4 Dampaknya--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Micin sering dianggap memberikan dampak yang negatif bagi tubuh. Katanya, jika mencampurkan terlalu banyak micin pada makanan dapat menimbulkan gangguan kesehatan, seperti menurunnya fungsi otak. 

Namun, benarkah anggapan tersebut? Untuk lebih jelasnya simak ulasan ini, mengenai dampak hingga manfaat micin kesehatan tubuh:

Micin atau Monosodium Gultamat (MSG) memiliki kandungan berupa natrium, asam amino dan glutamat. Micin memiliki bentuk kristal dengan warna putih dan tidak berbau. MSG juga mudah larut dalam air.

BACA JUGA:4 Makanan Ampuh Obat Masuk Angin, Daripada Kerokan Cepat Konsumsi, Tubuh Bekeringat dan Bugar Kembali

MSG terbuat dari fermentasi sumber karbohidrat, seperti bit, gula, tebu, hingga molase. Perlu diketahui, tubuh manusia membutuhkan asupan MSG. Hal yang perlu kamu perhatikan adalah jumlahnya yang tidak berlebihan.

MSG bisa kamu temui pada berbagai jenis makanan. Mulai dari makanan ringan seperti kerupuk yang renyah, makanan instan, hingga minuman. 

Saking banyaknya orang yang gemar mengonsumsi makanan yang mengandung micin, muncul anggapan jika terlalu sering makan dapat membuat fungsi otak turun.

BACA JUGA:Jangan Tunggu Sakit Dulu, Ini 7 Makanan Yang Tidak Boleh Dipanaskan, Bisa Jadi Racun

Padahal, belum ada penelitian yang menyatakan secara jelas bahwa MSG bisa menganggu fungsi otak. Namun, kalau ingin lebih sehat, kamu juga bisa buat sendiri kaldu bubuk homemade dari bahan-bahan segar. 

Ini Fakta Menarik Seputar Micin

Micin adalah salah satu bumbu yang sering menjadi perdebatan dalam dunia kuliner. Terlepas dari segala kontroversi, faktanya, micin adalah bahan yang ada dalam masakan sehari-hari. Berikut ini beberapa fakta seputar micin: 

1. Kandungan

Kamu sebenarnya mengonsumsi antara 10-20 gram glutamat setiap hari dari makanan. Namun, kandungan glutamat dari bumbu atau bahan tambahan dalam makanan biasanya kurang dari 10 persen. Jadi, meskipun glutamat ada dalam banyak makanan, konsumsinya dalam jumlah besar tetap tidak mungkin.

BACA JUGA:10 Jenis Makanan yang Tidak Boleh Dipanaskan Lagi, Awas! Bisa Timbulkan Risiko Keracunan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: