Naudzubillah, Ini Alasan Islam Melarang Riba, Dosanya Setara Berbuat Zina dengan Ibu

Jumat 07-07-2023,20:07 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

Ali Al-Qori mengatakan riba lebih parah dari zina, dari sisi bahwa riba ada kaitannya dengan hak-hak para hamba. 

 

Mengundang Murka Allah

Dari Ibnu Abbas RA, Rasulullah SAW bersabda:

 

Ketika zina dan riba dilakukan terang-terangan di masyarakat, berarti mereka telah menghalalkan adzab Allah untuk ditimpakan ke diri mereka. (HR. Thabrani dalam Mu'jam al-Kabir 460, dan dishahihkan al-Albani)

BACA JUGA:Meski Punya Banyak Uang, Zodiak Ini Tidak Suka Pamer

 

Jenis-Jenis Riba

1. Riba Nasiah

Riba nasiah adalah riba yang dilakukan pada masa jahiliyah. Pada tersebut, riba sudah cukup menyebar luas karena memiliki keuntungan yang besar pada saat itu. Seorang peminjam akan membayar tambahan jika ia telat membayar utang.

 

Imam Ath-Thabari meriwayatkan bahwa, "Pada masa jahiliyah, seseorang memiliki utang pada orang lain, lalu orang yang berutang berkata kepada si pemberi hutang, 'Kau mendapatkan sekian dan sekian, asalkan kau memberikan tangguhan waktu untukku,' lalu ia diberi tangguhan waktu pembayaran hutang.'"

 

Bentuk riba pada masa jahiliyah ini contohnya adalah ketika ada seorang pengutang yang membayar harus membayar 100 dirham namun ia baru bisa melunasinya tahun depan, maka ia dikenakan harus membayar sebesar 200 dirham.

 

Kategori :