Dosa Besar yang Dibenci Allah! Begini Cara Menghapus Dosa Zina, Tidak Cukup hanya Penyesalan

Sabtu 27-04-2024,14:08 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Purnama Sakti

BACA JUGA:Cara Pantau Mutasi Kartu Kredit BRI 2024, Mudah dan Praktis Bisa Lewat Brimo, Tanpa Perlu Repot Antre

1. Mengaku menyesal atas perbuatannya

Cara menghapus dosa zina yang pertama lewat penyesalan. Rasa sesal tersebut haruslah jujur dari dalam hati. Dan ditunjukkan lewat air mata dengan menangis di hadapan Allah Ta’ala setiap saat. Kemudian berjanji untuk tidak mengulanginya kembali.

“Tidakkah mereka mengetahui, bahwasanya Allah menerima taubat dari hamba-hambaNya dan menerima zakat, dan bahwasanya Allah Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang?” (QS. At-Taubah: 104)

“Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri.” (QS Al Baqarah 222)

“Dan dalam menyipati Dzat Allah SWT: “Yang mengampuni dosa dan menerima taubat.” (QS. Ghaafir: 3)

BACA JUGA:Tekanan Darah Tinggi? Obatnya Ada di Rumah Anda, Ini Tanaman dan Bumbu Dapur untuk Obat Darah Tinggi

2. Shalat taubat

Niat untuk meninggalkan perbuatan zina bisa dilakukan dengan melakukan sholat taubat. Sholat ini dilakukan sesudah sholat isyak sebanyak 2-6 rakaat. Laksanakan dengan niat ikhlas karena Allah Ta’ala.

“Dan Dialah Yang menerima taubat dari hamba-hambaNya dan memaafkan kesalahan-kesalahan.” (QS. Asy-Syuuraa: 25)

3. Taubat nasuha

Amalan penghapus dosa zina juga dilakukan dengan melaksanakan taubatan nasuha. Yakni tobat yang benar-benar murni dari hati dan berjanji tidak akan mengulangi kesalahan kembali.

“Hai orang-orang yang beriman, bertaubatlah kepada Allah dengan taubatan nasuhaa (taubat yang semurni-murninya). Mudah-mudahan Rabbmu akan menutupi kesalahan-kesalahanmu dan memasukkanmu ke dalam jannah yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak menghinakan Nabi dan orang-orang mukmin yang bersama dia; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka mengatakan: “Ya Rabb kami, sempurnakanlah bagi kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu”. (QS At tahrim ayat 8)

BACA JUGA:Mau Mancing? Ini Rekomendasi Racikan Umpan Mancing Ikan di Sungai Paling Ampuh, Pasti Gacor!

4. Memperbanyak mengingat Allah dengan dzikir

“Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah? Dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui.” (QS Al imran: 135)

Kategori :