NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Hapus data pinjol dan hilangkan teror DC tanpa harus ganti kartu, begini caranya.
Fintech lending atau yang dikenal sebagai pinjaman online (pinjol) fokus pada transaksi pinjam meminjam berbasis teknologi. Meski menguntungkan peminjam, namun beberapa pinjaman online ilegal menerapkan kebijakan tidak masuk akal dan membahayakan peminjam.
BACA JUGA:Kapan Teror DC Pinjol Berhenti ke Nasabah yang Gagal Bayar? Ini Aturan OJK
Contohnya, menawarkan pinjaman dengan suku bunga dan biaya tinggi serta sistem denda keterlambatan tanpa batas.
Akibatnya, peminjam harus menanggung risiko apabila tidak bisa melunasi pinjaman sesuai tanggal jatuh tempo.
Risiko yang harus dihadapi peminjam cukup beragam, mulai dari ancaman dan teror hingga penyebaran informasi pribadi peminjam, baik melalui media sosial maupun kontak handphone (HP).
BACA JUGA:Terjerat Pinjol Ilegal dan Gagal Bayar, OJK Sarankan Lakukan 3 Hal Ini
Alasan pinjaman online begitu mudah meminjamkan uang kepada debitur tanpa jaminan agunan adalah karena mereka mendapat jaminan data kontak dan data pribadi melalui ponsel kita sehingga data kita tidak aman dan dicarilah cara agar pinjol tanpa akses kontak.
Data akses kontak yang terdapat di dalam ponsel kita menjadi jaminan bagi pinjaman online untuk menebar ketakutan agar kita membayar utang beserta bunganya.
BACA JUGA:Ternyata Begini Cara DC Pinjol Ilegal Tagih Nasabah Gagal Bayar, Pahami Cara Menghadapinya
Sementara itu, kebanyakan orang menyimpan data pribadi, baik itu foto,data kontak, dan data-datanya tersimpan 90% di ponsel.
Sehingga, saat mengunduh aplikasi pinjaman online, kita akan mengizinkan akses data seperti foto, lokasi, kontak, dan data lainnya pada pinjaman online.
Pihak pinjaman online yang mendapat data kita di ponsel akan langsung menduplikasi data tersebut.
Selain itu, setiap pembaruan data yang berlangsung di ponsel kita, pihak pinjol akan mendapat pembaruan data tersebut.
Bagaimana Cara Ampuh Hapus Data Pinjol Tanpa Harus Ganti Kartu?