Balita Usia 0-5 Tahun Dapat Bansos, Cek Penerima PKH Tahap 1 2023
Ilustrasi--
Kemensos maupun pemerintah daerah telah menyinggung sejumlah hal mengenai penyaluran bansos 2023.
Maka dari itu, Kemensos mengeluarkan data Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Setidaknya ada 10.240 KPM yang dikeluarkan dari DTKS Kemensos.
Menteri Sosial, Tri Rismaharini mengatakan, data KPM yang tidak layak menerima bansos 2023 itu merupakan hasil temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) setelah memeriksa penyaluran bansos BPNT sebelumnya.
BACA JUGA:Segera Daftar, Warga Usia 18-64 Tahun Dapat Bansos Prakerja
“Tercatat penerima bansos tersebut adalah direksi atau pejabat di perusahaan itu. Padahal kalau di cek orangnya miskin, ada yang cleaning service, ada yang buruh. Mereka tercatat sebagai pengurus atau pejabat di perusahaan itu, nah tapi realitasnya mereka miskin,” ujar Mensos.
Nantinya, Kemensos bakal menyalurkan bansos 2023 baik PKH maupun BPNT sesuai basis data DTKS yang telah dipadankan secara by name by address.
Bansos PKH tahap 1 2023 akan mulai disalurkan kepada para KPM-nya dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Dijadwalkan pencairan bansos PKH tahap 1 2023 akan memakan periode Januari hingga Maret 2023.
Cair dalam bentuk BLT, bansos PKH tahap 1 2023 menyasar 7 kategori bansos berbeda kepada tiap KPM.
Kategori BLT dari PKH tahap 1 2023 bisa disimak rinciannya dalam daftar yang telah disusun berikut ini.
Daftar kategori BLT dari bansos PKH tahap 1 2023
1. PKH dalam bentuk BLT Ibu Hamil Rp750.000
2. PKH dalam bentuk BLT Balita Rp750.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: