Ribuan Unit Motor Yamaha Nmax Dibagikan Kepada Camat, Kades dan Lurah
Sejumlah daerah memberikan sepeda motor Yamaha Nmax untuk camat, lurah hingga kades--
Terbaru, kepala desa di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah juga mendapatkan motor dinas baru dengan merek Yamaha All New NMAX 155 Standard. Kendaraan dinas dari Pemkab Jepara tersebut secara resmi diserahkan kepada seluruh kades di area parkir Gedung MPP usai upacara HUT ke-474 Kabupaten Jepara, pada Senin (10/4).
Bupati Jepara Edy Supriyanta mengatakan, anggaran yang digunakan untuk membeli motor dinas tersebut bersumber dari APBD yang mencapai Rp 5,8 miliar untuk 184 unit motor NMAX.
“Pemerintah menganggarkan satu motor seharga Rp 31,5 juta. Jika tidak digunakan sebagaimana mestinya, saya jewer,” ujar Edy.
Tim liputan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: