Iklan RBTV Dalam Berita

12 Tempat Wisata Terpopuler di Sumatera Utara 2024, Sugukan Pesona Keindahan Terbaik

12 Tempat Wisata Terpopuler di Sumatera Utara 2024, Sugukan Pesona Keindahan Terbaik

Tempat wisata terkenal di Sumatera Utara 2024--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Ini dia 12 wisata terpopuler di Sumatera Utara 2024, sugukan pesona keindahan terbaik, cek daftarnya.

Dikenal sebagai salah satu provinsi terbesar di Indonesia, Sumatera Utara memiliki potensi wisata yang tidak boleh dipandang sebelah mata.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Tempat Wisata Lampung Terbaik dan Lagi Hits 2024, Cocok Buat Dikunjungi

Karena di tempat ini kamu bisa menemukan beragam pesona wisata, mulai dari wisata alam, budaya, sejarah, hingga kuliner khas. Semua hal tersebut tentu bisa kamu rasakan saat berlibur di Sumatera Utara.

Sejumlah tempat wisata di Sumatera Utara tersebut, bahkan sudah populer hingga mancanegara. Selain menawarkan pesona, masing-masing tempat wisata di Sumatera Utara tentunya memiliki keunikan masing-masing. 

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Populer di Provinsi Jambi, Cocok untuk Mengisi Waktu Libur

Jika kamu berencana liburan ke sana, berikut rekomendasi tempat liburan Sumatera Utara yang paling terkenal di penjuru dunia dilansir dari detik.com.

12 Tempat Wisata yang Terpopuler Sumatera Utara

1. Air Terjun Sipiso-Piso

Air terjun Sipiso-Piso adalah salah satu keajaiban alam di Sumatera utara. Dengan ketinggian mencapai 120 meter, air terjun ini merupakan sala satu air terjun tertinggi di Indonesia. Airnya yang jernih mengalir deras dari ketinggian tebing, menciptakan pemandangan yang sangat memukau seperti, panorama yang spektakuler, keunikan formasi batuan, serta suasana yang sejuk dan menyegarkan.

BACA JUGA:7 Wisata Populer di Palembang Selain Terkenal dengan Cita rasa Pempek

2. Bukit Indah Simarjarunjung

Bukit Indah Simarjarunjung adalah destinasi wisata alam yang semakin populer di Sumatera Utara, khususnya bagi para pencinta keindahan alam dan ketenangan. Terletak di Nagori Parik Sabungan, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun, bukit ini menawarkan panorama Danau Toba yang memukau dari ketinggian.

BACA JUGA:12 Tempat Wisata Terpopuler di Indonesia, Mudah Dijangkau dan Banyak Dikunjungi Turis Asing

3. Danau Toba

Danau Toba merupakan danau terbesar di Indonesia. Danau Toba juga merupakan salah satu danau terbesar di dunia. Danau Toba dikelilingi pegunungan dan perbukitan yang hijau. Terbentuk akibat letusan gunung berapi ribuan tahun lalu, Danau Toba kini menjadi destinasi wisata yang sangat terkenal.

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Terbaik di Kepahiang, Surganya Pencinta Alam

4. Bukit Holbung

Bukit Holbung terletak di Desa Holbung, Kecamatan Sitiotio, Kabupaten Samosir, adalah salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat berada di Danau Toba.

5. Pulau Samosir

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: