Iklan RBTV Dalam Berita

Ini Prakiraan Jadwal Musim Hujan di Jawa Barat, BMKG Imbau Waspada Bencana Hidrometeorologis

Ini Prakiraan Jadwal Musim Hujan di Jawa Barat, BMKG Imbau Waspada Bencana Hidrometeorologis

Prakiraan Musim Hujan di Jawa Barat --

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Ini prakiraan jadwal musim hujan di Jawa Barat, BMKG imbau waspada bencana Hidrometeorologis.

Seperti diketahui, setiap wilayah di Bumi akan selalu mengalami pergantian cuaca yang tidak menentu.

BACA JUGA:Ini Jadwal Puncak Musim Hujan di Banten, BMKG Sebut Berpotensi Peningkatan Risiko Bencana Banjir

Cuaca memang selalu berubah-ubah secara tak menentu. Bahkan, terkadang cerah, mendung, atau hujan. Setiap hari cuaca bisa tidak sama, meskipun wilayahnya sama.

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun 1 Bandung, Teguh Rahayu menyatakan bahwa Jawa Barat sudah memasuki peralihan musim dari kemarau menuju musim hujan dari September lalu.

Lebih jelas, Ayu menjelaskan, wilayah Jawa Barat baru memasuki awal musim hujan pada bulan Oktober hingga November 2024.

“Dari peta prediksi awal musim hujan, terlihat bahwa secara umum awal musim hujan pada bulan Oktober dan November,” ungkap Ayu, Senin (23/9/2024).

BACA JUGA:Ini Jadwal Puncak Musim Hujan di Banten, BMKG Sebut Berpotensi Peningkatan Risiko Bencana Banjir

Lebih lanjut, Ayu juga menjelaskan jika transisi musim ini ditandai dengan melemahnya dominasi angin timuran atau muson Australia, serta meningkatnya tutupan awan konvektif yang signifikan dan berpotensi mendatangkan hujan.

Diperkirakan musim hujan secara merata di Jawa Barat akan dimulai pada Oktober ini.

"Awal musim hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat dimulai pada bulan Oktober kecuali untuk Tasikmalaya dan Pangandaran pada dasarian 3 September. Karawang, Bekasi, Subang dan Indramayu pada awal dan pertengahan November," ungkapnya.

BACA JUGA:Android Harga Rp 1 Jutaan Ini Disebut Mirip iPhone 15 Pro, Intip Spesifikasi Realme C61

Ayu juga menambahkan suhu permukaan laut (SST) di perairan Jawa Barat saat ini hangat, yang berkontribusi pada pertumbuhan awan-awan hujan di skala lokal.

Kelembapan udara di wilayah Jawa Barat pada lapisan 850-700 mb berkisar antara 50-95%, yang mendukung terjadinya hujan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: