Apa Benar Motor Keyless Bisa Dibobol Maling? Begini Penjelasannya
Benarkah Motor Keyless Bisa Dibobol Maling?--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Apakah motor keyless bisa dibobol maling? Untuk mendapatkan jawabannya, simak penjelasannya berikut ini.
Seiring dengan perkembangan teknologi, industri sepeda motor juga semakin canggih. Fitur keyless kini menjadi tren yang digunakan di berbagai produk terbaru.
BACA JUGA:Tak Perlu Was-was Lagi, Ini 5 Rekomendasi Alarm Motor Anti Maling Terbaik, Harganya Murah
Salah satu tujuan penggunaan fitur keyless ini adalah agar motor menjadi lebih praktis saat digunakan. Sebab sistem keyless memungkinkan motor bisa dihidupkan dari jarak tertentu.
Namun, alih-alih aman dari upaya pembobolan, kini justru banyak ditemukan kasus pencurian motor keyless yang semakin mengkhawatirkan. Seolah para pencuri sudah memahami celah dari fitur keyless pada produk motor terbaru yang nilainya terbilang mahal.
Tentu ini membuat banyak pihak merasa penasaran apakah motor keyless masih bisa dibobol?
BACA JUGA:Agar Awet dan Optimal, Ini 8 Cara Merawat Aki Motor Keyless
Apakah Motor Keyless Bisa Dibobol Maling?
Jika muncul pertanyaan apakah sistem keyless bisa dibobol? Maka jawabannya adalah bisa.
Mayoritas pemilik bengkel mengatakan bahwa motor dengan remote keyless masih sangat berpotensi menjadi korban pembobolan. Namun dengan cara-cara yang lebih canggih dari proses pembobolan motor kunci biasa.
Tindakan pembobolan yang paling sering dilakukan datang dari motif pinjam motor. Si peminjam sengaja meminjam motor untuk melihat kode pada remote. Kode remote ini nantinya bisa digunakan untuk menggandakan kunci.
Oleh sebab itu sebaiknya pemilik motor tidak meminjamkan motor ke sembarang orang. Lebih berhati-hati juga saat orang lain yang meminjamnya.
Selain itu, di beberapa negara ada juga yang membobol dengan cara hacking menggunakan sistem komputasi yang memanfaatkan sinyal radio. Dengan menggunakan sistem khusus pada komputer, pembobol bisa menghidupkan motor meski tanpa ada keyless di areanya. Beruntungnya di Indonesia belum ditemukan kasus yang demikian.
BACA JUGA:Tak Selalu Pria, Ini 4 Wanita Paling Kaya di Indonesia, Ada yang Hartanya Tembus Rp 77,68 Triliun
Meskipun motor sudah tidak perlu kunci untuk menghidupkannya, namun pemilik tetap perlu berhati – hati. Pasalnya para pencuri juga semakin berinovasi dalam melancarkan pencuriannya. Termasuk juga di Indonesia yang kini produk motor keyless semakin banyak diproduksi.
Beberapa kasus pembobolan pada motor keyless juga bisa terjadi dengan cara bypass ECU. Ini biasa dilakukan menggunakan semacam instalasi elektrikal yang ditujukan untuk mengakses kunci motor. Meski sudah berhasil dibobol, biasanya motor keyless tidak bisa dihidupkan. Di sisi lain sistem kelistrikan yang ada pada motor tetap hidup mulai lampu, klakson, lampu sein, dan lain sebagainya.
BACA JUGA:Lengkap! Segini Besaran Gaji Pegawai BRI Terbaru, Nominalnya Bikin Ngiler
Dalam kondisi seperti ini biasanya pembobol akan mendorong motor dan segera menemukan tempat untuk mengamankan motor. Adapun aksi pembobolan motor keyless sendiri tidak membutuhkan waktu yang lama. Bahkan hanya butuh dua puluh detik saja mereka bisa menggondol motor.
Oleh sebab itu meskipun motor sudah menggunakan sistem keyless, pemilik tetap harus berhati – hati dalam mengamankan motor. Khususnya ketika sedang di luar rumah dan area parkir tanpa penjaga. Sebab kejahatan terjadi karena adanya celah. Bahkan itu bisa terjadi kapanpun.
Sementara itu, bagi para pemilik motor yang ingin lebih waspada dan ingin mencegah kehilangan motor, ada beberapa tips yang bisa dilakukan.
BACA JUGA:Harus Tahu, Ini Daftar Jenis Penyakit yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024
Tips Mencegah Motor Keyless Dibobol
Perlu dicatat bahwa pemilik motor tetap harus bertanggung jawab secara mandiri untuk menjaga motor keyless tetap aman. Selebihnya dapat mengikuti tips-tips lainnya untuk mencegah kehilangan, yakni:
1. Biasakan untuk Mengunci Stang
Terkesan remeh namun mengunci ganda atau stang merupakan tindakan yang bisa dilakukan untuk mencegah motor dicuri. Sebab kunci stang akan membuat motor tidak bisa dikemudikan sesuka hati. Disisi lain untuk membawa motor, perlu mengangkat bagian depan kendaraan yang tentu saja sangat merepotkan mereka.
Lebih spesifik beberapa ahli bengkel menyarankan agar pemilik motor untuk mengunci stang ke arah kanan. Ini akan membuat maling kesulitan dalam melakukan pembobolan. Jika stang motor dikunci ke arah kanan, maling tidak akan bisa memasukkan kunci T karena terhalang.
BACA JUGA:Banyak Diminati, Rupanya Segini Gaji Pegawai BTN Terbaru, Cek Apa Saja Tunjangannya
2. Simpan Kode atau ID Tag Smart Key
Apakah remote keyless bisa diduplikat? Tentu saja sangat bisa. Bahkan dealer resmi memberikan pelayanan kepada customernya untuk membuat kunci baru saat kedua kunci hilang.
Dilansir dari blog.igloo.co.id, aranya adalah dengan menggunakan kode pendaftaran keyless pada unit motor.
Pada keyless, biasanya terdapat semacam kode yang tertempel. Demi keamanan, sebaiknya simpan atau dokumentasikan kode tersebut dan jangan disebarluaskan. Kemudian lepaskan kode tag yang menempel di remote keyless tersebut.
Ini dilakukan untuk menghindari penyalahgunaan oleh oknum – oknum yang mungkin melihat atau meminjam motor. Jika kode tersebut diketahui oleh orang lain, mereka bisa dengan mudah untuk menduplikat kunci keyless.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: