4. Berisiko terkena bronkitis akut
Bronkitis akut terjadi bila bronkus, yaitu saluran pernapasan menuju paru-paru, mengalami peradangan. Kondisi ini umumnya disebabkan oleh infeksi virus pada saluran pernapasan.
Menurut berbagai sumber, penyakit ini dapat dipicu oleh sejumlah faktor, salah satunya adalah suhu lingkungan yang terlalu dingin dan kering.
Suasana yang terlalu dingin akan menjadi salah satu efek yang dapat Anda alami bila mandi di malam hari.
5. Asma berisiko kambuh
Selain menyebabkan paru-paru basah, bahaya mandi malam hari lainnya adalah dapat membuat asma Anda kambuh.
Perubahan suhu yang tiba-tiba menjadi dingin dapat memicu gangguan pada saluran pernapasan Anda.
Di samping asma, Anda yang memiliki riwayat penyakit pernapasan lainnya seperti sinusitis juga bisa menjadi kambuh akibat mandi di malam hari.
Itulah mengenai waktu dan efek mandi yang tidak dianjurkan, jika masih dilakukan maka akan menimbulkan berbagai jenis penyakit.
BACA JUGA:Khasiat Daun Pandan Ampuh untuk Menjaga Kesehatan Saraf, Begini Cara Mengolahnya
Selain itu, ada beberapa waktu terbaik untuk mandi yang bisa dipilih untuk memperoleh kesehatan dan kebugaran yakni:
1. Jam 03.00
Waktu terbaik untuk mandi yang pertama yaitu pada pukul 03.00 pagi. Pada dasarnya, mandi setelah pukul 24.00 sangat dianjurkan oleh ahli medis karena dapat memberikan energi yang lebih besar untuk tubuh. Ibaratnya, ponsel yang baterainya lemah dapat kembali normal karena di-charge.
Mandi di pagi hari juga dapat membersihkan tubuh dari kuman-kuman yang menempel selama kamu tertidur.
Mengutip buku Patofisiologi oleh Hadinata, dkk (2022), kuman yang melekat di kasur dan sprai dapat menyebar ke sekitar titik keci kulit yang mengelupas di tubuh. Oleh karena itu, sebaiknya kamu segera mandi agar tubuh kembali bersih.