Iklan RBTV Dalam Berita

Mana yang Benar Posisi Telunjuk saat Duduk Tahiyat, Digerakan atau Tidak? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Mana yang Benar Posisi Telunjuk saat Duduk Tahiyat, Digerakan atau Tidak? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Posisi jari telunjuk saat duduk tahiyat digerakan atau tidak?--

ووضع يديه في قعود تشهديه على طرف ركبتيه بحيث تسامته رؤوس الأصابع ناشرا أصابع يسراه مع ضم لها  وقابضا أصابع يمناه إلا المسبحة 

Artinya: Dan meletakkan kedua tangannya saat duduk dalam dua tasyahud (tasyahud awal dan akhir) di ujung kedua lututnya, sekira sejajar dengan pucuk jemarinya, dengan menggelar dan mengumpulkan jemari tangan kirinya serta menggenggamkan jemari tangan kanannya kecuali jari telunjuk. 

BACA JUGA:6 Badan Ad Hoc yang Dibentuk KPU, Selain KPPS Begini Tugas dan Tanggung Jawabnya untuk Sukseskan Pemilu

قوله إلا المسبحة إنما سميت مسبحة لأنها يشار بها للتوحيد والتنزيه عن الشريك وخصصت بذلك لاتصالها بنياط القلب أي العرق الذي فيه فكأنها سبب لحضوره

Pengecualian jari penunjuk ini dikarenakan jari ini digunakan untuk memberikan isyarat akan tauhid dan penyucian Allah dari segala kesyirikan, dan dalam tasyahud (tahiyat) jari yang dipakai hanya jari penunjuk karena pertautannya dengan hati dalam arti di dalamnya terdapat otot yang bertautan dengan hati, dengan demikian diharapkan dapat menjadikan sholatnya khusyuk [I’aanah at-Thoolibiin I/174].

Dari sini dapat ditarik kesimpulan bahwa makna filosofis mengangkat jari telunjuk saat tasyahud adalah agar terkumpul isyarat tauhid dalam dirinya baik secara keyakinan, ucapan dan perbuatan.

 

Septi Widiyarti

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: