Iklan RBTV Dalam Berita

Ketua PBNU Ungkap Agenda 5 Nahdliyin ke Israel dan Bertemu Presiden Israel

Ketua PBNU Ungkap Agenda 5 Nahdliyin ke Israel dan Bertemu Presiden Israel

Kehebohan pertemuan 5 Nahdliyin dengan Presiden Israel--

“Tidak ada yang strategis. Itu sebabnya saya bilang bahwa ini insiatif yang gagal. Karena tidak ada apa-apa. Apalagi perjanjian ini itu. Wong dialog yang dilakukan juga tidak ada yang substansi untuk membantu rakyat Palestina,” kata Gus Yahya. 

Meskipun kunjungan 5 Nahdliyin ini ke Israel tidak berdampak apapun, Gus Yahya mengatakan pihak NU akan menjatuhkan sanksi kepada kelimanya. 

BACA JUGA:Contoh Kuburan yang Sesuai dengan Syariat Islam dan Sunnah Rasulullah

“Soal sanksi, nanti kita serahkan. Misalkan jelas dari PWNU DKI akan melakukan proses. Termasuk soal keterlibatan LBM NU DKI akan diproses dan diberi sanksi. Aturan kita sudah jelas dan rinci mengenai kesalahan dan sanksi ini,” tegas Gus Yahya.

Selanjutnya karena permasalahan ini sudah menghebohkan masyarakat Indonesia, Gus Yahya sebagai Ketua PBNU juga menyampaikan permohonan maaf.

“Apapun yang terjadi, saya sebagai ketua PBNU minta maaf atas kesalahan teman-teman NU ini,” ujar Gus Yahya.

 

Putri Nurhidayati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: