Desan Semi Klasik tapi Mesin Futuristik Yamaha PG-1, Selevel kah dengan Honda CT 125?
Desain semi klasik pasti terkesan melihat Yamaha PG-1--
BACA JUGA:Honda Rilis All New Beat 125 CC pada 2024, Berikut Spesifikasinya
Menggunakan rangka yang rigid dan ringan, carrier pada bagian belakang hadir dengan sentuhan warna hitam terbaru yang menjadikan tampilan model ini semakin tangguh dan modern dengan fungsi maksimal yang mampu mengakomodir barang bawaan berukuran besar.
Honda CT125 dibekali dengan mesin terbaru 125cc, PGM-FI SOHC, 4 langkah dan berpendingin udara ini semakin responsive dan menyenangkan dengan power yang lebih besar pada putaran yang lebih rendah.
BACA JUGA:Skutik Premium, Yamaha Xmax Tech Max 2024 dan Honda Forza 250, Siapa yang Canggih
Pada sisi desain, Honda CT125 membawa perpaduan antara gaya hidup modern dan fungsionalitas pada keseluruhan bodinya yang tangguh bernuansa premium. Untuk pencahayaan, Honda CT125 sudah mengadopsi sistem LED di keseluruhan fitur pencahayaan. Panelmeternya digital dan compact dengan desain bulat yang terlihat modern dan mewah sekaligus mudah untuk membaca informasi yang ditampilkan.
Sisi fungsional dari desain Honda CT125 dapat terlihat dari posisi intake duct yang diposisikan tinggi untuk mengurangi debu yang masuk.
BACA JUGA:Yamaha Aerox 155 2024 Terus Berevolusi ,Simak Spesifikasi Terbaru Yamaha Aerox Connected ABS 2024
Pada bagian belakang jok pengendara tersedia plat braket yang sekarang berwarna Hitam selaku tempat besar untuk menaruh barang bawaan pengendara, dengan kapasitas maksimal hingga 20 kg pengendara dapat membawa barang lebih banyak untuk menemani perjalanannya.
Pada bagian knalpot model ini didesain tinggi untuk mempertahankan karakter sepeda motor trekking yang memberikan kesan kuat. Front fender yang terbuat dari besi semakin memperkokoh tampilan tangguh pada model ini.
Honda CT125 mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 6,76 kW yang dicapai pada rpm 6.250 dan torsi maksimal sebesar 10,8 Nm pada rpm 4.750. Memiliki bore dan stroke 50 x 63,1mm dengan rasio kompresi 10:1, berkendara di perkotaan maupun trekking dan turing dengan model ini menjadi semakin nyaman.
BACA JUGA:Motor Listrik Honda U-GO Masih Relevan Untuk Tahun Depan ,Ini Perbandingan dengan Motor Seri Lainnya
Motor ini memiliki tangki yang besar dengan kapasitas 5,3L untuk menemani pengendaranya berkendara jarak jauh, dengan desain lampu depan yang bulat berpadu dengan desain lampu sein berbentuk kotak yang menjadi ciri khas dari Honda CT.
Stang kemudi pada model dihadirkan mampu memberikan posisi berkendara natural yang mudah untuk dikendalikan dan menyempurnakan posisi berkendara yang tegap di mana pengendara mendapatkan visibilitas sempurna ke segala arah.
Honda CT125 memiliki berat bersih 116 kg, dilengkapi dengan suspensi depan teleskopik dan velg berdiameter 17 inchi yang elegan untuk mendukung pengendalian yang lebih stabil dan presisi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: