Iklan dempo dalam berita

Rincian Dana Desa Kabupaten Intan Jaya 2024, Ada yang Dapat Lebih dari Rp 1 Miliar

Rincian Dana Desa Kabupaten Intan Jaya 2024, Ada yang Dapat Lebih dari Rp 1 Miliar

Rincian Dana Desa di Kabupaten Intan Jaya Tahun 2024--

NASIONAL, RBTVAMKOHA.COM – Rincian dana desa Kabupaten Intan Jaya 2024, ada yang dapat lebih dari Rp1 miliar.

Kabupaten Intan Jaya adalah salah satu kabupaten di Provinsi Papua Tengah, Indonesia. Daerah ini dulunya pernah menjadi bagian dari wilayah Kabupaten Paniai. Kabupaten ini diresmikan oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, H. Mardiyanto pada tanggal 26 November 2008.

BACA JUGA:Dibuka Sebentar Lagi, Formasi CPNS 2024 Jurusan Sosiologi, Cek Persyaratan yang Harus Dilengkapi

Kabupaten Intan Jaya terdiri atas 8 kecamatan yakni Homeyo, Sugapa, Ugimba, Hitadipa, Agisiga, Tomosiga, Biandoga, dan Wandai.  

Dari 8 kecamatan tersebut ada 97 desa dengan luas wilayah 3.922,02 km² dan jumlah penduduk 137.050 jiwa (2017). Kode Wilayah Kabupaten Intan Jaya adalah 94.07.

BACA JUGA:Kabar Gembira Test CPNS 2024, Jurusan Manajemen Buka 26 Formasi, Syarat Usia Maksimal 35 Tahun

Dana Desa Kabupaten  Intan Jaya 2024

Pemerintah pusat selalu menggelontorkan Dana Desa untuk tiap-tiap desa yang ada di seluruh wilayah Indonesia. Pada tahun 2024, pemerintah pusat juga kembali  mengalokasikan dana desa di setiap Kabupaten seluruh wilayah Indonesia untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di desa.

Dana Desa 2024 sebesar Rp71 triliun atau naik 1,42 persen dibandingkan 2023. Dana Desa merupakan dana yang bersumber dari APBN yang diperuntukkan bagi desa, yang di transfer melalui anggaran belanja daerah kabupaten/kota, untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat desa.

Dana Desa dihitung dari Alokasi Dasar (AD), Alokasi Afirmasi (AA) dan Alokasi Formula (AF).

Di tahun 2024 Kabupaten Intan Jaya menerima kucuran dana desa sebesar Rp 95.547.855.000 untuk 79 desa di wilayah Kabupaten Intan Jaya.

BACA JUGA:Kabupaten Boven Digoel Berpenduduk 68.511 Jiwa Terima Dana Desa 2024, Cek Rincian Dana Terbesar

Lantas berapa dana desa Kabupaten  Intan Jaya 2024 disetap desannya? Berikut ini rincian lengkapnya:

1. Desa Emondi: Rp 1.190.691.000
2. Desa Mindau: Rp 892.165.000
3. Desa Sambili: Rp 818.124.000
4. Desa Yoparu: Rp 913.413.000
5. Desa Yokatapa: Rp 961.038.000
6. Desa Bilogai: Rp 1.075.203.000
7. Desa Puyagia: Rp 1.016.828.000
8. Desa Jalae: Rp 1.114.079.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: