Bukan Sekadar Ibadah, Ini Manfaat Puasa Bagi Penderita Asam Lambung, Bikin Sehat

Manfaat Puasa Bagi Penderita Asam Lambung--
BACA JUGA:Niat dan Tata Cara Mandi Sebelum Puasa Ramadan, Bersihkan Hati Sucikan Diri
5. Membantu Menjaga Berat Badan
Berat badan yang berlebihan bisa meningkatkan tekanan pada perut dan menyebabkan asam lambung lebih mudah naik ke kerongkongan (refluks asam).
Dengan berpuasa, pola makan jadi lebih terkontrol dan berat badan bisa lebih terjaga, sehingga risiko refluks asam bisa dikurangi.
BACA JUGA:Inilah Khasiat Air Kelapa untuk Buka Puasa yang Wajib Kamu Ketahui Selain Segar dan Sehat
Tips Puasa Aman bagi Penderita Asam Lambung
Agar manfaat puasa bisa dirasakan tanpa menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan, penderita asam lambung perlu memperhatikan beberapa hal berikut:
1. Jangan Lewatkan Sahur
Makan sahur sangat penting agar lambung tidak kosong terlalu lama. Pilih makanan yang mudah dicerna dan kaya serat, seperti oatmeal, roti gandum, dan buah-buahan.
2. Hindari Makanan Pemicu Asam Lambung
Kurangi konsumsi makanan pedas, asam, dan berlemak tinggi saat sahur maupun berbuka.
3. Jangan Makan Berlebihan Saat Berbuka
Hindari langsung makan dalam porsi besar. Sebaiknya berbuka dengan kurma atau makanan ringan, lalu tunggu beberapa saat sebelum makan makanan utama.
BACA JUGA:Doa Sahur dan Buka Puasa Ramadan, Silakan Pilih Mau Pakai yang Mana
4. Perbanyak Air Putih
Pastikan tubuh tetap terhidrasi dengan minum cukup air selama waktu berbuka hingga sahur.
5. Hindari Minuman Berkafein dan Bersoda
Kopi, teh, dan minuman bersoda bisa memicu produksi asam lambung, jadi sebaiknya dikurangi.
6. Tidur dengan Posisi yang Tepat
Hindari langsung berbaring setelah makan untuk mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.
BACA JUGA:Apakah Boleh Bacaan Niat Puasa di Baca Satu Kali untuk Satu Bulan Full? Begini Pendapat Para Ulama
Sebelum mulai berpuasa, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter agar bisa mendapatkan saran yang sesuai dengan kondisi kesehatan masing-masing.
Jika mengalami gejala yang mengkhawatirkan selama puasa, seperti nyeri perut yang parah atau sering mengalami muntah, sebaiknya segera hentikan puasa dan periksakan diri ke dokter.
Puasa bukan hanya ibadah, tapi juga bisa menjadi terapi alami bagi penderita asam lambung.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Ini Tips Puasa Bagi Penderita Maag, Yuk Persiapkan
Dengan pola makan yang tepat dan gaya hidup sehat selama puasa, banyak manfaat yang bisa didapat, mulai dari menurunkan produksi asam lambung, memberi waktu istirahat bagi pencernaan, hingga membantu mengelola stres.
Jadi, jangan takut untuk berpuasa, ya! Asalkan dilakukan dengan benar, puasa justru bisa menjadi cara alami untuk menjaga kesehatan lambungmu. Semoga bermanfaat!
BACA JUGA:Inilah Khasiat Air Kelapa untuk Buka Puasa yang Wajib Kamu Ketahui Selain Segar dan Sehat
Sheila Silvina
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: