Iklan RBTV Dalam Berita

Berapa Biaya Kalau Mau Beli Helikopter Pribadi? 1 Jam Operasionalnya Seharga Motor Baru

Berapa Biaya Kalau Mau Beli Helikopter Pribadi? 1 Jam Operasionalnya Seharga Motor Baru

Berapa Biaya Kalau Mau Beli Helikopter Pribadi? 1 Jam Operasionalnya Seharga Motor Baru--

Tapi tahukah Anda berapa biaya yang harus dikeluarkan seseorang untuk memiliki helikopter pribadi khususnya di Indonesia?

 

CEO Whitesky Aviation Denon Prawiraatmadja mengatakan, harga jual rata-rata sebuah helikopter jenis Bell berkisar di angka US$ 1,5 juta atau Rp 2,2 miliar.

 

Masyarakat Indonesia yang ingin membeli helikopter ini bisa menggunakan jasa Helicopter Management yang diinisiasikan oleh Whitesky Aviation.

 

BACA JUGA:Helikopter Milik Pengusaha Batubara Asal Bengkulu Seharga Rp140 Miliar Akhirnya Mendarat

 

Tak hanya sampai d isitu, biaya untuk pengoperasian helikopter pun tidak sedikit. Untuk helikopter jenis Bell 505 misalnya, biaya operasional per jamnya bisa mencapai US$ 1.500 atau Rp 20,2 juta.

 

Helikopter sebenarnya bisa menjadi moda transportasi pelengkap. Di beberapa negara seperti Amerika dan Brazil, jumlah helikopter sangat banyak sehingga bepergian dengan pesawat jenis ini bukanlah hal yang baru.

 

BACA JUGA:Warga Kaur Mendadak Heboh, 3 Unit Helikopter Mendarat di Lapangan Merdeka Bintuhan

 

Sebelumnya, lini bisnis helicopter management ini sudah dijalankan Whitesky Aviation sejak tahun 2011. Namun ketika itu jasa ini hanya diperuntukkan ke korporasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: