Dahsyatnya Baca 100 kali Istighfar Setiap Hari, Dosa Diampuni, Rezeki Mengalir Deras
Manfaat membaca istighfar setiap hari--
BACA JUGA:Jangan hanya Hafal, Berikut Makna dari 6 Rukun Iman
Hal senada juga disebutkan Imam ash-Shiddiq dalam Ushul al-Kafi jilid ke-2 halaman 437. "Barang siapa meminta ampun kepada Allah ketika ia menuju ke tempat tidurnya sebanyak 100 kali, maka runtuhlah segala dosa-dosanya sebagaimana runtuhnya sebuah pohon, sehingga ia tidak lagi memiliki dosa."
2. Menjauhkan dari Neraka
Memperbanyak membaca istighfar dapat menjauhkan manusia dari api neraka. Bahkan Allah SWT berjanji akan memasukkan umat muslim ke surga bagi yang rutin membaca istighfar.
"Hudzaifah berkata: Saya adalah orang yang tajam lidah terhadap keluargaku. Wahai Rasulullah, aku takut kalau lidahku itu menyebabkan aku masuk neraka. Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam, bersabda: Dimana posisimu terhadap istighfar? Sesungguhnya, aku senantiasa beristighfar kepada Allah sebanyak seratus kali dalam sehari semalam." (HR. Nasa'i, Ibnu Majah dan al-Hakim)
BACA JUGA:Sudah Dinikmati 1,7 Juta Pelaku UMKM, Pinjol Amartha Solusi Mengembangkan Usaha
3. Melapangkan Jalan ke Surga
Hamba yang membaca istighfar karena sadar melakukan perbuatan dosa akan mendapat balasan berupa surga. Allah berfirman dalam surat Ali Imran ayat 135-136 yang artinya:
"Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun (istighfar) terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah? Dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui. Mereka itu balasannya adalah ampunan dari Tuhan mereka dan surga yang di dalamnya mengalir sungai-sungai, sedang mereka kekal di dalamnya; dan itulah sebaik-baik pahala orang-orang yang beramal."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: