Iklan dempo dalam berita

Bansos BLT El Nino Rp600 Ribu Cair dan Berlanjut Januari 2024

 Bansos BLT El Nino Rp600 Ribu Cair dan Berlanjut Januari 2024

bansos BLT El Nino merupakan bansos yang dicairkan pemerintah untuk menangani dampak iklim El Nino atau kemarau panjang--

BACA JUGA:Mitos atau Fakta Indonesia Dijajah Belanda Selama 350 Tahun? Sejarawan Keturunan Belanda Ungkap Ini

Jika kamu salah satu penerima BLT EL Nino ini dan ingin mengetahui apakah namamu terdaftar di BLT El Nino atau tidak, maka kamu bisa mengikuti langkah berikut ini:

- Cek melalui Website: 

  1. Buka laman cek bansos.kemensos.go.id 
  2. Isi wilayah penerima bantuan dengan mengisi kolom provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan 
  3. Isi nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan KTP  
  4. Masukan empat huruf kode yang tertera dalam kotak 
  5. Klik tombol Cari Data. 

- Cek lewat Aplikasi: 

  1. Unduh Aplikasi resmi Cek Bansos milik Kemensos 
  2. Jika sudah terunduh, buat akun baru dan isi data diri yang tersedia, seperti Nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan alamat sesuai KTP 
  3. Ambil swafoto, serta foto KTP 
  4. Klik buat akun baru. Data yang dimasukkan akan diverifikasi oleh aplikasi Kemensos 
  5. Setelah terverifikasi, klik Log In dan masukan username dan kata sandi yang sudah dibuat 
  6. Klik Cari Data

BACA JUGA:Bansos BLT PKH Tahapan ke 5 Desember Masih Digulirkan Sebesar Rp750 Ribu

Sementara itu, selain Bansos BLT EL Nino yang akan cair Januari ini, ada juga bansos Permakanan yang dilanjutkan oleh Pemrintah di tahun 2024 mendatang. Seperti diketahui, Bansos Permakanan ini sudah jalan sejak tahun lalu dan dirasakan betul manfaatnya. 

Untuk lansia yang masuk ke dalam desil paling rendah di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial), dan merupakan lansia atau penyandang disabilitas sebatangkara. Dibuktikan dengan kepemilikan KK (Kartu Keluarga Tunggal), serta memiliki e-KTP yang online.

BACA JUGA:Bansos BLT PKH Tahapan ke 5 Desember Masih Digulirkan Sebesar Rp750 Ribu

Kemudian sama dengan nama programnya, bantuan ini tidak diberikan dalam bentuk uang. Akan tetapi makanan yang dikelola Pokmas. Dimana nanti setiap penerima, baik lansia maupun disabilitas mendapatkan 2 kali makan, pagi dan sore. Untuk setiap penerima per harinya akan dihitung Rp30.000 dan dibagikan selama 184 hari atau kurang lebih 6 bulan.  

BACA JUGA:Bansos BLT PIP Desember 2023 Cair Rp1 Juta, Segera Cek di ATM Terdekat

Adapun jumlah penerima adalah 100.000 PM (Penerima Manfaat). Biaya salur adalah Rp15.500 per harinya. 

Untuk mengetahui apakah kamu atau kelaurgamu mendapatkan bantuan ini, bisa dicek pada www.siks.kemensos.go.id

Selain itu, bisa juga pada aplikasi usul sanggah (cekbansos) yang tersedia  di Playstore.  Kemudian cara lainnya bisa melalui link www.cekbansos.go.id

Diharapkan dengan diberikannya bansos begitu banyak oleh Pemerintah, dapat menstimulus setiap masyarakat penerimanya. 

Kemudian di hari tuanya para penyandang disabilitas dan lansia merasa diperhatikan. Disamping itu, bantuan yang ada harusnya menyasar ke lebih luas penerimanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: