Pulau Tikus, Surga Keindahan Laut di Bengkulu, Tujuan Wisata Korban Kecelakaan Kapal
Keindahan Pulau Tikus di lihat dari atas--
BENGKULU, RBTVDISWAY.ID – Kapal wisata yang mengangkut wisatawan dari Pulau Tikus mengalami kecelakaan pada Minggu sore (11/5). Kapal ini berisikan 104 orang termasuk nahkoda dan ABK. Tujuh orang meninggal dunia akibat tragedi ini.
Untuk diketahui, Pulau Tikus merupakan salah satu destinasi wisata di Kota Bengkulu.
Pulau Tikus memiliki keindahan alam yang memukau dengan pantai berpasir putih, air laut yang jernih, dan terumbu karang yang menakjubkan.
Pulau ini terkenal sebagai tempat yang sempurna untuk berlibur dengan menikmati keindahan bawah laut yang spektakuler.
Salah satu hal yang membuat Pulau Tikus begitu unik adalah ukurannya yang kecil namun menyimpan kekayaan alam yang luar biasa.
Pulau ini menjadi surga bagi pecinta snorkeling dan menyelam karena memiliki keanekaragaman hayati bawah laut yang luar biasa.
Anda dapat menjumpai berbagai macam ikan warna-warni dan karang-karang cantik yang memikat mata. Jika Anda ingin berkunjung ke pulau tikus berikut informasi penting yang wajib Anda ketahui sebelum memutuskan berlibur.
Fakta Menarik Pulau Tikus
1.Pulau Karang
Setelah tiba di pantai Pulau Tikus, kamu akan disambut oleh daratan dengan pasir putih yang indah. Di tengah-tengah pulau, terdapat sebuah menara suar yang kokoh dengan tinggi mencapai 40 meter.
Salah satu fakta unik mengenai Pulau Tikus adalah bahwa luasnya saat ini hanya setengah hektar, dibandingkan dengan luas semula yang mencapai dua hektar.
BACA JUGA:Begini Kronologis Kecelakaan Kapal Wisata di Bengkulu, 7 Penumpang Meninggal Dunia
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


