Iklan RBTV

Anak Pejabat Pemkab Rejang Lebong Jadi Korban Kecelakaan Kapal Wisata, Dimakamkan Besok

Anak Pejabat Pemkab Rejang Lebong Jadi Korban Kecelakaan Kapal Wisata, Dimakamkan Besok

Nesya Joza Amanda, salah satu korban meninggal dunia dalam kecelakaan kapal wisata--

REJANG LEBONG, RBTVDISWAY.ID – Salah satu korban meninggal dunia dalam kecelakaan kapal wisata di Pantai Malabero Minggu sore (11/5) merupakan anak dari salah seorang pejabat di Pemkab Rejang Lebong.

Korban yang dimaksud atas nama Nesya Joza Amanda yang berusia 27 tahun. Korban merupakan anak dari Sekretarus Dinas Ketahanan Pangan Pemkab Rejang Lebong, Syapril Johan. 

Salah satu keluarga korban, Andi, mengatakan jenazah Nesya sudah tiba di rumah duka di sekitar Suban Air Panas. Rencananya akan dimakamkan besok pagi.

"Jenazahnya sudah tiba di rumah duka, pemakaman direncanakan besok pagi (Senin)," jelasn Andi.

BACA JUGA:Kapal Wisata Pulau Tikus Bengkulu Tenggelam, 7 Dari Puluhan Penumpang Tewas. Ini Kata Kapolresta

Menurut Andi, korban Nesya selama ini diketahui bisa berenang. Apalagi dia memang tinggal di sekitar pemandian Suban Air Panas sehingga cukup sering mandi di kolam Suban Air Panas.

"Setahu kami korban ini sebetulnya bisa berenang karena memang dari kecil sering mandi di kolam Suban Air Panas," tambah Andi.

Korban Nesya diketahui anak pertama dari dua saudara. Malam ini rumah duka sudah ramai oleh keluarga maupun tetangga yang turut merasakan duka atas kecelakaan ini. 

BACA JUGA:Korban Kecelakaan Kapal Wisata Ada dari Jambi, Sumatera Barat hingga Rejang Lebong dan Bengkulu Utara

Kronologis Kecelakaan

Kapal ini terbalik hanya sekuat 50 meter dari bibir pantai Malabero, Kota Bengkulu.

Data yang dihimpun sementara, kapal ini dengan nama lambung KM Tiga Putra. Saat itu kapal membawa 104 orang terdiri dari 98 penumpang wisatawan, 1 nahkoda dan 5 orang ABK.

Kapal ini berlayar dari Pulau Tikus dengan tujuan kembali ke Pantai Malabero. Sebelumnya kapal ini pada Minggu pagi berangkat dari Pantai Melabero menuju Pulau Tikus.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait